Max Verstappen Raih Gelar Juara Dunia Keempat Meski Hanya Finish di Posisi Kelima

Pembalap F1 Max Verstappen (Foto JPNN)--

KORANHARIANMUBA.COM- Max Verstappen kembali menorehkan sejarah di dunia Formula 1 dengan berhasil mempertahankan gelar juara dunia untuk empat musim berturut-turut, meskipun hanya finis di urutan kelima pada Grand Prix (GP) Las Vegas di Sirkuit Las Vegas Strip, Nevada, Minggu 24 November 2024. 

Meski tak mencapai podium, hasil ini cukup bagi Verstappen untuk mengamankan gelar juara dunia setelah pesaing terdekatnya, Lando Norris dari McLaren, hanya finis di posisi keenam.

Balapan ini diwarnai dengan dominasi George Russell yang tampil luar biasa untuk meraih kemenangan keduanya musim ini. Pembalap Mercedes ini mencatatkan waktu tercepat 1 jam 22 menit 05,969 detik, mengalahkan rekan setimnya, Lewis Hamilton, yang finis di posisi kedua dengan selisih +7,313 detik. Sementara itu, Carlos Sainz dari Ferrari menempati podium ketiga dengan selisih waktu +11,906 detik.

Russell, yang memulai balapan dari pole position, tampak tak terhentikan sepanjang balapan. Ia mempertahankan posisi terdepan tanpa ada gangguan berarti dari rival-rivalnya.

BACA JUGA:Jonatan Christie Gagal Juara di China Masters 2024, Akui Penampilan Anders Antonsen Lebih Baik

BACA JUGA:Empat Pemain Baru Masuk Skuad Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024

Sementara itu, Verstappen yang memulai dari posisi kelima tidak mampu mengubah posisinya, meski terus berusaha mengamankan posisi untuk memastikan gelar juara dunia.

Keberhasilan Russell meraih kemenangan ini mencatatkan sejarah baru dalam dunia Formula 1, karena untuk pertama kalinya dalam satu musim, ada tujuh pembalap yang berhasil meraih lebih dari satu kemenangan Grand Prix.

Dengan dua balapan tersisa di Qatar pada 1 Desember dan Abu Dhabi pada 8 Desember, musim ini semakin seru untuk diikuti.(*)

Tag
Share