KOMITMEN APRIYADI BANGUN SDM MUBA BERKUALITAS

Foto Bersama Penjabat (PJ) Bupati Musi Banyuasin.--

59 Guru Kuliah Gratis S2 di FKIP Unsri 

PALEMBANG – Penjabat Bupati Musi Banyuasin, Sumatera Selatan, Apriyadi Mahmud, memberikan wejan-gan langsung ke-pada 59 mahasiswa baru Pascasarjana FKIP Universitas Sriwijaya Kelas Kerja Sama Pemkab Muba-Unsri di Ge-dung Prof Dr Djoaini Mukti UPT Lembaga Bahasa Universi-tas Sriwijaya Bukit Besar, Palembang, Jumat (26/1/2024). 

Puluhan mahasiswa strata dua (S2) tersebut berasal dari tenaga pendidik di lingkungan Pemkab Muba yang berun-tung mengikuti Kelas Kerja Sama Pem-kab Muba-Unsri.


Foto Bersama Penjabat (PJ) Bupati Musi Banyuasin.--

“Kuliahnya jangan lama-lama. Tiga semester harus sudah selesai sesuai target,” kata Apriyadi di sela Orientasi Mahasiswa Baru dan Kuliah Perdana di Kelas Kerja Sama Pemkab Muba pada Program Magister FKIP Universitas Sriwijaya. 

Kandidat Doktor Unsri ini mengata-kan, mahasiswa yang terpilih tersebut berasal dari tenaga pendidik pegawai negeri sipil (PNS) dan pegawai pemer-intah dengan perjanjian kerja (PPPK) yang biaya kuliahnya ditanggung APBD Kabupaten Muba. 

BACA JUGA:Kebut Pembangunan Jalan Tol, Pj Bupati Apriyadi Jemput Bola ke Kanwil BPN Sumsel

BACA JUGA:Terdakwa Pembunuhan Sadis Anak Mantan Bupati Muratara, Minta Keringanan Hukuman

“Jadi, manfaatkan dengan baik ke-sempatan ini untuk meningkatkan kualifikasi dan kompetensi sebagai tenaga pendidik yang berkualitas,” un-gkap mantan Kepala Dinas Pendidikan Muba itu. 

Adapun program kuliah S2 di FKIP Unsri merupakan beasiswa penuh dari Pemkab Muba bagi guru-guru berpr-estasi dan bertugas di wilayah terting-gal, terdepan, dan terluar (3T) di Bumi Serasan Sekate. Pembiayaan yang di-berikan mulai dari uang pendaftaran, uang kuliah tunggal (UKT), dan ban-tuan tesis .

Alokasi anggaran untuk program kuliah gratis dari Pemkab Muba men-capai Rp1,54 miliar. Jika sampai lulus, total serapan anggaran untuk 60 orang, yakni dua semester perkuliahan dan satu semester tesis mencapai Rp2,7 miliar. 

Hal ini menjadi bukti komitmen yang kuat dari pimpinan daerah terha-dap dunia pendidikan, khususnya ke-pada guru yang menjadi ujung tombak pembangunan SDM yang berkualitas. 

BACA JUGA:Percepat Peningkatan Infrastruktur, Pemkab Lakukan Paparan Usulan Bantuan Keuangan Bersifat Khusus

“Program ini akan terus dilakukan karena rasio guru S2 saat ini hanya 15%-17%. Kita bercita-cita rasio strata pendidikan guru yang S2 dapat men-capai minimal 70% dari jumlah 9.309 guru, baik PNS, PPPK, dan kontrak,” terangnya. 

Tag
Share