Tempat Jogging di Sekayu, Setiap Akhir Pekan yang Ramai Dikunjungi
Jogging Track. (Foto; IST)--
HARIANMUBA.BACAKORAN.CO - Diakhir pekan banyak warga yang memanfaatkan untuk berolahraga santai atau jogging.
Di Sekayu ini, banyak tempat untuk berjoging ria bersama dengan keluarga, namun ada dua tempat yang menjadi favorit dan selalu ramai dikunjungi.
1. Alun alun Kota Sekayu
Tempat ini tidaklah sulit dijangkau karena berada ditengah kota Sekayu, dulunya kerap disebut sebagai lapangan STIER, ditempat ini semua aktifitas dapat dilakukan.
Terutama saat hari libur dan akhir pekan, di pagi hari ratusan orang ditempat ini, baik berjalan santai ataupun lari lari kecil.
Semakin hari semakin cantik alun alun kota Sekayu ini, keberadaan taman yang asri, juga dimalam hari Air mancur dan lampu warna warni.
2. Taman Air Serasan Sekate
Lokasinya berada persis didepan rumah dinas bupati Muba.
Walaupun tergolong baru, tempat ini paling ramai dikunjungi, terutama hari libur ratusan warga berjoging ria.
Asik bila berada disini, kita bisa berkeliling diatas jembatan, taman yang tertata rapi, Ada tempat duduk. Sangat cocok melepaskan penat.
Yuk jangan lewatkan memcoba kedua tempat pavorit di Sekayu ini, terlebih membakar lemak sehabis lebaran. Semogar bermanfaat.