Para Petani Ladang Sawah di Muba Turun ke Sawah, Mulai Melakukan Penanaman Padi

TANAM PADI, Petani Sawah di Sanga Desa Mulai Tanam Padi (Foto Reno)--

 

HARIANMUBA.BACAKORAN.CO – Puluhan petani di ladang persawahan Tebat Kelurahan Ngulak I Kecamatan Sanga Desa saat ini mulai lakukan kegiatan penanaman padi untuk periode pertama tahun 2024.

 

Kegiatan tanam reguler tahun 2024 tersebut sudah mulai dilakukan petani sejak tiga hari lalu.

BACA JUGA:Air Sungai Naik, Para Nelayan Bentangkan Jaring, Incar Ikan Ukuran Besar

Hal ini sebagaimana yang dikatakan oleh salah seorang petani yakni Mura (39) saat dibincangi oleh wartawan koran ini Sabtu 4 Mei 2024.

 

“Saat ini sebanyak puluhan petani yang ada di ladang persawahan Tebat baik bagian Ulu maupun Ilo berangsur mulai melakukan proses tanam padi. Sebagian dari mereka ada yang sudah selesai, sedangkan sebagian yang lain baru menyelesaikan sekitar separuh dari lahan yang mereka kelola,” ungkapnya.

 

Ia mengatakan bahwa penanaman padi untuk periode tanam reguler tahun 2024 di persawahan Tebat jika dibandingkan dengan tahun lalu itu sedikit melorot dari waktu biasanya, hal itu disebabkan kondisi cuaca yang tidak menentu.

BACA JUGA:Air Sungai Naik, Para Nelayan Bentangkan Jaring, Incar Ikan Ukuran Besar

“Kalau berkaca dari tahun lalu pada pertengahan bulan April itu sudah selesai semua, namun karena faktor cuaca serta adanya kegiatan hari raya Idul Fitri jadi agak molor dari waktu biasa,” tuturnya.

 

Sementara itu Pardi (48) petani lain nya di ladang persawahan tebat berharap hasil panen di tahun 2024 ini bisa lebih baik dari tahun lalu.

BACA JUGA:Muba Timur Terus Digulirkan, Pemkab Muba Berikan Dukungan Penuh Jadi Daerah Otonomi Baru

“Harapan kami tentunya agar hasil panen bisa melimpah dan lebih baik dari tahun ini. Selain itu mudah-mudahan tahun ini tidak ada serangan hama seperti yang terjadi ditahun sebelumnya,” katanya. (*)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan