Wow, Hadiah Menggiurkan, Uang Rp 100 Juta dan Beasiswa, Liga Pelajar Esport 2024

Acara Konferensi Pers Kompetisi Pelajar Esport 2024 (Foto Ist).--

HARIANMUBA.BACAKORAN.CO - Kompetisi pelajar Esports 2024 game Mobile Legend Bang Bang (MLBB) akan digelar khusus oleh induk organisasi PBESI pada November mendatang. 

Ketua Bidang Humas dan Komunikasi PBESI Debora Imanuella mengungkapkan bahwa ajang ini jadi salah satu program untuk pembinaan talenta Esports Indonesia. 

Hal itu sesuai dengan komitmen dari PBESI. 

"PBESI berkomitmen untuk membina atlet Esports sejak usia muda, karena jenjang dari usia ini diharapkan ke depannya mereka punya jenjang yang lebih bagus lagi,” ungkap Debora.

BACA JUGA:Usung Misi Berbagi Berkelanjutan, Turnamen Golf Gerakan Hidup Sehat

BACA JUGA:Mau Tau, Ini Dia Hasil Kualifikasi MotoGP Inggris

Liga pelajar Esports sejatinya merupakan ajang lanjutan untuk mencari bibit atlet di sejak usia sekolah. 

“Liga Esports Nasional Pelajar ini sebenarnya sudah berlangsung dari 2022, dan setiap tahunya itu selalu ada perkembangan yang signifikan." 

"Liga ini juga bagian dari strategi PBESI untuk dapat talenta-talenta Esports yang siap membela Indonesia," ujar Debora.

Kepala Akademi Garudaku Robert Aditya menambahkan bahwa Liga Esports Nasional Pelajar 2024 ini mengusung tagline baru, yaitu 'Ini Ligaku'. 

BACA JUGA:7 Sayuran Hijau Super untuk Meningkatkan Imunitas Tubuh

BACA JUGA:KJRI Kuching Bakal Melakukan Pertemuan dengan Pihak Kepolisian Malaysia, Terkait WNI Ditembak Mati  

Dari ajang Liga Esports Nasional Pelajar 2024 diharapkan menjadi wadah buat pelajar untuk mengejar mimpi di dunia Esports sambil mengutamakan pendidikan.

"Kami ingin para pelajar memiliki jiwa kompetitif dan sportivitas untuk mengejar mimpi di dunia Esports, tapi tetap mengutamakan pendidikan."

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan