95 Juta Euro! Atletico Madrid Boyong Bintang Muda Argentina, Julian Alvarez, dari Manchester City

Atletico Madrid memecahkan rekor transfer klub dengan mendatangkan Julian Alvarez dari Manchester City. (Foto: bola.com/AFP/Paul Ellis)--

HARIANMUBA.BACAKORAN.CO - Bintang Muda Argentina, Julian Alvarez, Pecahkan Rekor Transfer Manchester City saat Bergabung dengan Atletico Madrid. Kepergiannya Menjadi Babak Baru bagi The Citizens.

Atletico Madrid memecahkan rekor transfer klub dengan mendatangkan Julian Alvarez dari Manchester City. Striker berusia 24 tahun ini dibeli dengan harga 95 juta Euro (sekitar Rp 1,6 triliun), menjadikan dirinya salah satu pemain termahal di La Liga saat ini.

Harga transfer pemain tersebut terbagi menjadi dua komponen. Komponen pertama adalah pembayaran tunai sebesar 75 juta Euro. Komponen kedua merupakan bonus kinerja yang nilainya dapat mencapai 20 juta Euro, tergantung pada pencapaian pemain dalam hal jumlah gol dan gelar juara.

Setelah kesepakatan transfer tercapai, penyerang Argentina itu akan segera menjalani tes medis. Dengan kontrak lima tahun, Alvarez siap memulai babak baru kariernya di LaLiga. Transfer ini sekaligus mengukuhkan Alvarez sebagai pemain dengan penjualan termahal sepanjang sejarah Manchester City.

BACA JUGA:Pj Sandi Fahlepi Terima Penghargaan Insentif Fiskal Kategori Pengendalian Inflasi Daerah Periode Pertama

BACA JUGA:Tekan inflasi Pemkab Gencarkan Program Operasi Pasar

Sebelumnya, rekor penjualan pemain termahal Manchester City dipegang oleh Raheem Sterling. Pemain sayap ini pindah ke Chelsea pada musim panas 2022 dengan biaya transfer sebesar 56,2 juta Euro, setara dengan sekitar Rp 992 miliar.

Julian Alvarez didatangkan Manchester City dari River Plate pada awal tahun 2022 dengan biaya transfer 21,4 juta Euro.(*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan