KORANHARIANMUBA.COM – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Sekayu melakukan kegiatan penanaman bibit terong sebagai bagian dari program ketahanan pangan, Selasa 31 Desember 2024.
Selain itu, kegiatan ini bertujuan untuk mengajarkan keterampilan bercocok tanam, dan memberikan pengalaman baru yang bermanfaat bagi para warga binaan.
Penanaman bibit terong dilakukan di area Brandgang Lapas Sekayu, yang telah disiapkan untuk kegiatan ketahanan pangan.
Para warga binaan yang terlibat dalam kegiatan ini, tampak antusias dalam mengikuti setiap tahap proses, mulai dari pengolahan tanah, penanaman bibit, hingga perawatan tanaman.
BACA JUGA:Mahalini Turut Terlibat di Film 2nd Miracle In Cell No 7
BACA JUGA:Pemilik Sumur Minyak Ilegal Ditangkap, Akui Produksi 30 Drum Sehari
Kalapas Sekayu, Yosef Leonard Sihombing mengatakan, kegiatan ini merupakan bagian dari upaya untuk meningkatkan keterampilan para warga binaan.
“Selain sebagai sarana rehabilitasi, kegiatan pertanian ini juga bertujuan untuk mendukung program ketahanan pangan nasional, yang digalakkan oleh bapak presiden,” kata Yosef.
Dengan hasil panen yang optimal, tanaman terong bisa menjadi tambahan sumber pangan yang bergizi untuk keperluan sehari-hari di Lapas.
Kegiatan penanaman bibit terong ini juga menjadi salah satu dari serangkaian program yang sudah direncanakan oleh Lapas Sekayu dalam rangka memberikan pembinaan.
Selain pertanian, warga binaan juga diberi pelatihan dalam bidang kerajinan tangan, keterampilan teknik lainnya, serta pendidikan formal dan non-formal.
Diharapkan melalui kegiatan ini, para warga binaan dapat lebih siap menghadapi kehidupan setelah keluar dari Lapas, dan memiliki keterampilan yang bermanfaat bagi diri mereka maupun masyarakat. (*)