Marcus dan Kevin Belum Pernah Latihan Bersama, Ini Buntut Pengurus Belum Jalin Komunikasi

Kamis 22 Feb 2024 - 21:54 WIB
Reporter : Boim
Editor : Imran

HARIANMUBA.BACAKORAN.CO - Pengurus Pusat Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PP PBSI), ternyata belum menjalin komunikasi dengan Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya Sukamuljo. 

Buntut belum terjalinnya komunikasi dengan kedua pemain bulutangkis ini, gonjang ganjing mengenai keduanya pun terjadi. 

Dimana, Marcus dan Kevin hingga saat ini tidak pernah latihan.

Gonjang ganjing mengenai keberadaan Marcus dan Kevin di Pelatnas PBSI Cipayung pun, mendapat perhatian dari salah satu pengamat olahraga bulutangkis Indonesia. 

BACA JUGA:Datangkan Pemain Andalan Bologna, Setelah Juventus Jual Roccardo Calafiori

BACA JUGA:Atasi Nyeri Sendi dengan 1 Bahan Alami Ini, Dijamin Ampuh!

Menurut Ainur Rohman, meski masih berstatus pemain pelatnas yang disahkan dengan SK, saat ini Marcus dan Kevin masih libur latihan dan belum jelas kapan akan latihan lagi.

"Juga masih belum jelas apakah Marcus/Kevin masih mau main atau berhenti. Pelatih dan pengurus ternyata masih belum menjalin komunikasi dengan mereka," tulisnya di akun X, Rabu, 21 Februari 2024.

Oleh karena itulah, PBSI sampai saat ini masih belum mengetahui masa depan pasangan ganda putra andalan Indonesia tersebut. Meskipun, sampai saat ini Marcus/Kevin masih terdaftar sebagai pemain pelatnas PBSI Cipayung.

Kepala Pelatih Ganda Putra Indonesia, Aryono Miranat menerangkan, bahwa dirinya akan segera berkomunikasi dengan Marcus dan Kevin, apakah masih ingin bermain atau berhenti. 

BACA JUGA:Kebut Pembangunan Jalan Tol, Pj Bupati Apriyadi Jemput Bola ke Kanwil BPN Sumsel

"Saya pastinya akan tanyakan lagi ke Kevin dan Marcus, apakah mereka masih terus bermain atau tidak," ungkapnya. 

Aryono juga belum bisa memastikan, apakah keduanya masih akan terus berpasangan atau memilih tandem lain, jikalau masih terus bermain di Pelatnas PBSI Cipayung. 

"Soal kepastian, saya juga belum bisa memastikan. Ini kan dari mereka keputusannya," tegasnya.

Untuk diketahui, Marcus dan Kevin absen berlatih sejak Januari 2024 hingga saat ini. Marcus dan Kevin juga tidak dikirim ke berbagai turnamen internasional seperti atlet-atlet pelatnas lainnya.

Kategori :