Sidak Pasar
HARIANMUBA.BACAKORAN.CO - Menjelang hari ke empat bulan puasa Ramadhan 1445 H situasi harga bapokting (bahan pokok penting) di pasar tradisionil Randik Sekayu relatif normal.
Hanya ada sedikit kenaikan terutama pada bahan sayuran dibandingkan dengan harga sebelumnya.
Hal ini diketahui ketika unit sosial ekonomi (Sosek) Sat Intelkam Polres Musi Banyuasin yang dipimpin oleh Kanit Sosek IPDA Marsudi, Kemarin Jumat 15 Maret 2024 melakukan pemantauan dan pengecekan di Pasar Randik Sekayu.
Kapolres Muba AKBP Imam Safii Sik. Msi. melalui Kasat Intelkam Polres Muba AKP Indra Weni Asahi SH, mengatakan, hal itu dilakukan berkaitan dengan adanya lonjakan harga Bapokting pada menjelang bulan puasa.
BACA JUGA:10 Amalan Sunnah Puasa Ramadhan yang Harus Dijaga
BACA JUGA:Wow! 5 Fitur Canggih Samsung Galaxy Z Fold 5 untuk Menemani Ramadhan Anda
“Bahwa untuk saat ini harga Bapokting di pasaran khususnya di Pasar Tradisionil Randik Sekayu relatif normal, tidak ada kenaikan harga yang signifikan, kalaupun ada kenaikan, hanyalah harga sayuran yang sedikit mengalami kenaikan dibandingkan harga sebelumnya,” jelasnya
Sementara untuk stok barang, terutama beras tidak ada kendala, semuanya masih cukup.
Harapanya semua harga kebutuhan pokok bisa Kembali stabil dan normal. (*)