Sungai Lilinbergeser ke urutan kedua daftar Kecamatan Penghasil Buah Pisang terbanyak di Kabupaten Musi Banyuasin, itu karena tahun 2023 kemarin produksi Buah Pisang di Sungai Lilin merosot tajam dibandingkan tahun 2022.
BACA JUGA:Pemkab Muba Siap Dukung Pelantikan Serentak Pengurus IPNU - IPPNU
BACA JUGA:OMG! Ternyata Ini Rahasia Awet Muda ala Artis Korea yang Bisa Kamu Coba
Jika tahun 2022 hasil Buah Pisang dari kebun petani di Sungai Lilin mencapai 15.360 kuintal, maka di tahun 2023 BPS Muba mencatat jumlahnya merosot hampir 80 persen.
Jumlah produksi Buah Pisang di Sungai Lilin tahun 2023 hanya sekitar 3.720 kuintal saja.
3. Babat Toman
Di urutan ketiga ada Kecamatan Babat Toman, walaupun terkenal sebagai sentra penghasil Buah Durian dan Buah Duku di Kabupaten Musi Banyuasin, rupanya produksi Buah Pisang di Kecamatan Babat Toman juga tak kalah tinggi.
Pada tahun 2023, data Badan Pusat Statistik mencatatkan produksi Buah Pisang di Babat Toman mencapai 1.226 kuintal.
4. Plakat Tinggi
Kecamatan Plakat Tinggi berhasil menggeser Kecamatan Sungai Keruh dalam daftar wilayah penghasil Buah Pisang terbanyak di Kabupaten Musi Banyuasin.
Produksi buah pisang di Kecamatan Plakat Tinggi melonjak cukup tajam dari 199 kuintal pada tahun 2022 menjadi 865 kuintal tahun 2023.
5. Keluang
Selanjutnya di urutan kelima ada Kecamatan Keluang dengan jumlah produksi Buah Pisang tahun 2023 mencapai 850 kuintal.
Kecamatan Keluang menggeser Kecamatan Bayung Lencir dari urutan kelima wilayah penghasil Buah Pisang terbanyak di Kabupaten Musi Banyuasin tahun 2023.
Itulah daftar 5 Kecamatan di Kabupaten Musi Banyuasin Penghasil Buah Pisang terbanyak. Semoga bermanfaat! (*)