Ini Nih Khasiat dan Manfaat Tanaman Serai

Kamis 04 Jul 2024 - 21:48 WIB
Reporter : Boim
Editor : Imran

HARIANMUBA.BACAKORAN.CO - Serai atau yang biasa juga disebut Sereh merupakan tanaman yang sering digunakan sebagai bumbu dapur. 

Aromanya sangat khas sehingga sering dimanfaatkan sebagai bahan alami pengusir nyamuk. 

Tanaman ini juga banyak ditanam oleh masyarakat sebagai tanaman obat di pekarangan rumah. 

Memang secara fisik, serai mirip dengan rumput, namun memiliki ukuran yang lebih besar. Tidak kalah penting bermanfaat untuk kesehatan.

BACA JUGA:Wuih Keren! Mbappe Bakal Seperti Taylor Swift

BACA JUGA:Meski Belum Memenangi Satu Pun Race 2021, Namun Marc Marquez Bakal jadi Sasaran di MotoGP Jerman 2024

Daun serai memiliki tekstur kasar dan tajam pada bagian samping. Saat daun disobek, aroma khasnya akan menyerebak. Bagian batangnya biasa digunakan sebagai bumbu masak.

Batang serai tak hanya bermanfaat sebagai bumbu dapur saja, namun terdapat aneka manfaat dan khasiat untuk kesehatan. 

Oleh karena itu, banyak orang yang mengkonsumsi batang tanaman ini dalam bentuk wedang serai atau mengolahnya terlebih dahulu sebagai minyak atsiri. 

Anda yang mungkin belum tahu, berikut beberapa manfaat dan khasiat batang serai untuk kesehatan: 

BACA JUGA:5 Rahasia Hidup Sehat dan Panjang Umur di Atas Usia 80 Tahun

BACA JUGA:Saat Diperiksa oleh Satres Narkoba Polres Muba, Pria Ini Langsung Serahkan Barang Bukti ke Polisi, Segini Juml

1. Anti Kanker

Pertama batang serai bermanfaat sebagai anti kanker. Itu lantaran ada kandungan senyawa citral yang mampu membunuh sel rusak atau sel yang berkembang secara abnormal. 

Nah, senyawa citral akan membiarkan sel sehat tetap hidup tanpa mempengaruhi kinerjanya.

Kategori :