SUNGAI LILIN, HARIANMUBA.BACAKORAN.CO - Personil Gabungan Bongkar Sumur Minyak Ilegal di Dusun Parung Desa Srigunung.
Ratusan petugas dari tim gabungan mendatangi lokasi pengeboran minyak ilegal atau ilegal drilling yang ada di Sungai Terus Dusun Parung Desa Srigunung Kecamatan Sungai Lilin.
Kedatangan tim gabungan ini untuk menutup sumur minyak ilegal yang ada di wilayah ini.
Tim gabungan ini dipimpin langsung Kapolres Muba AKBP Listoyono Dwi Nugroho Sik MH bersama Asisten Bidang Administrasi umum.
BACA JUGA:Konser GIGINFINITY, Kris Dayanti Bakal Bawakan Lagu Menantang
BACA JUGA:Tidak Bareng Pendaftaran CPNS 2024? PPPK Belum Ada Penjelasan Resmi dari KemenPANRB dan BKN
Pantauan dilapangan tim menyusuri seluruh sumur yang ada diwilayah ini.
Mereka pun membongkar semua peralatan yang masih ada di lokasi.
Untuk peralatan yang ada diangkut menggunakan truk.
Tidak hanya dibongkar secara manual, namun ada juga alat beral excavator yang membongkar beberapa titik sumur minyak ilegal ini.
Kapolres Muba AKBP Listoyono Dwi Nugroho Sik MH mengungkapkan penutupan sumur ini merupakan langkah terakhir yang dilakukan. "Supaya tidak ada lagi masyarakat yang menjadi korban akibat kegiatan ini," tutupnya. (*)