Gelaran HUT Ke-16 SMK Sanga Desa Berlangsung Semarak, Tampilkan Berbagai Perlombaan

HUT, Suasana HUT Ke-16 SMK Sanga Desa (foto reno)--

HARIANMUBA.BACAKORAN.CO - Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) SMK Negeri 1 Sanga Desa yang ke-16 berjalan dengan begitu semarak. 

Hal itu terbukti dari banyaknya peserta yang ikut dalam berbagai perlombaan yang dilaksanakan oleh pihak sekolah mulai tanggal 23 - 27 Februari 2024.

Tercatat sedikitnya ada 50 sekolah yang ikut dalam acara bertajuk 'Mempererat Kebersamaan Dalam Menggapai Kemajuan' tersebut. 

Sekolah-sekolah mulai dari tingkat PAUD hingga SMA itu, tidak hanya berasal dari Kecamatan Sanga Desa tetapi juga berasal dari Kecamatan dan Kabupaten tetangga.

BACA JUGA:Masyarakat Antusias Menyampaikan Aspirasi di Musrenbang Tanjung Lubuk

BACA JUGA:Libatkan Pelaku UMKM dan Gapoktan, Pemkab Gelar Operasi Pasar Murah

Ketua Pelaksana kegiatan Kadaria SPd.i melalui koordinator acara Dedek SPd mengaku bersyukur atas antusiasme para peserta lomba dan pertandingan dalam rangka HUT ke-16 SMK Negeri 1 Sanga Desa.

"Alhamdulillah banyak sekolah mulai dari PAUD hingga SMA yang mendukung kegiatan kami dengan turut berpartisipasi sebagai peserta. Tidak hanya sekolah dari Kecamatan Sanga Desa tetapi juga ada dari Kecamatan Babat Toman, bahkan dari Kabupaten tetangga yakni Musi Rawas," ujarnya.

Ia menjelaskan bahwa ada dua kategori lomba yang diselenggarakan oleh pihaknya yaitu kategori seni dan olahraga.

"Untuk kategori olahraga ada Futsal, Bola Voli, dan Badminton. Sementara untuk kategori seni antara lain ada Lomba Melukis dan Mewarnai, Fashion Show Busana Muslim, Tari Kreasi

BACA JUGA:Tim Gabungan Terus Amankan Pleno Rekapitulasi Tingkat PPK

Senjang, serta Senam Kreasi 6 Langkah Cuci Tangan," jelasnya.

Ditempat yang sama Kepala SMK Negeri 1 Sanga Desa Adam Dinata SPd menuturkan, dengan adanya beragam lomba bisa menjadi ajang mengasah bakat, minat, dan kreativitas siswa.

"Selain itu kegiatan lomba ini juga menjadi wadah promosi SMK Negeri 1 Sanga Desa. Sehingga diharapkan di tahun ajaran baru nanti bisa lebih banyak lagi siswa yang tertarik masuk ke SMK Negeri 1 Sanga Desa," tuturnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan