Tidak Terima Ditunjukan Rekaman CCTV Pencurian, Pelaku Tonjok Pemilik Toko Manisan
Diamankan, Pelaku Bersama Barang Bukti Diamankan (Foto Ist).--
HARIANMUBA.BACAKORAN.CO – Unit Reskrim Polsek Sekayu yang dipimpin langsung Kanit Reskrim Ipda Agus Kurniawan berhasil meringkus pelaku penganiayaan berinisial YE (23).
Warga Kelurahan Balai Agung, Kecamatan Sekayu, Kabupaten Muba itu berhasil ditangkap pada hari, Selasa (11/6) sekitar pukul 03:00 wib.
Ia ditangkap saat berada di dalam terminal randik sekayu, setelah melakukan penganiayaan terhadap korban Ogi Arianto pada hari senin, (10/6) yang lalu di sebuah parkiran depan gedung darma wanita sekayu.
Aksi penganiayaan sendiri, menyebabkan korban mengalami luka robek pada pelipis mata sebelah kanan.
BACA JUGA:Harapkan Pengangkatan PPPK Tuntas Sebelum November 2024
BACA JUGA:Lah Kog, Ariel Tatum Turunkan Berat Badan
Setelah menerima pukulan menggunakan tangan kosong oleh pelaku.
“Benar, pelaku YE (23) berhasil kita tangkap. Pelaku ditangkap, usai melakukan penganiayaan terhadap korban Ogi Arianto, ” ungkap Kapolsek Sekayu AKP Suvenfri melalui Kanit Reskrim Ipda Agus Kurniawan kepada kantor berita KRSumsel, Rabu (12/6).
Agus menjelaskan, sebelum peristiwa penganiayaan tersebut. Korban awalnya hendak membeli rokok di sebuah warung yang berada di depan Gedung Dharma Wanita Sekayu.
Korban pun melihat keberadaan pelaku. Lalu memanggilnya untuk mengajak ke dalam area parkir di depan gedung darma wanita sekayu.
BACA JUGA:Mie Instan: Sehatkah untuk Dikonsumsi Setiap Hari?
“Saat pertemuan ini. Korban menunjukan rekaman CCTV ke pelaku yang sudah mencuri etalase yang berisikan bermacam-macam rokok. Karena kesal, justru pelaku memukul korban menggunakan tangan kosong. Hingga korban mengalami luka robek pada pelipis mata korban sebelah kanan, ” paparnya.
Lanjutnya, atas kejadian ini. Korban segera melapor ke Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polsek Sekayu.