Sumur Minyak Ilegal di Musi Banyuasin Kembali Meledak dan Terbakar, Beruntungnya Tak Ada Korban Jiwa

Sebuah sumur minyak ilegal di Musi Banyuasin kembali meledak dan terbakar. (Foto: tangkapanlayar)--

HARIANMUBA.BACAKORAN.CO - Sebuah sumur minyak ilegal di Kecamatan Keluang, Kabupaten Musi Banyuasin (Muba), Sumatera Selatan (Sumsel) kembali meledak dan terbakar pada Jumat, 21 Juni 2024, dini hari. Peristiwa ini sempat menghebohkan warga dan mengakibatkan kepanikan.

Menurut Kasi Humas Polres Musi Banyuasin (Muba) AKP Susianto, ledakan diduga berasal dari sumur minyak ilegal di wilayah perkebunan sawit salah satu perusahaan di Muba.

Meskipun sempat menimbulkan kepanikan, Susianto memastikan bahwa saat ini kondisinya sudah aman. Api dari ledakan dan kebakaran di sumur minyak ilegal tersebut telah padam.

"Ya benar, ada peristiwa kebakaran yang melanda perkebunan sawit di Kecamatan Keluang pada Jumat (21/6) kemarin.Untuk tempat apakah sumur minyak ilegal sedang dalam penyelidikan, dan lokasi kejadian tersebut kini sudah aman," jelas Susianto kepada wartawan saat dikonfirmasi Minggu (23/6/2024).

BACA JUGA:Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono Respons Kualitas Udara Buruk di Jakarta dengan Rekayasa Cuaca

BACA JUGA:Terungkap! Alasan Mengapa Secangkir Kopi di Pagi Hari Bisa Meningkatkan Semangat dan Kesehatan Anda

Beruntungnya, tidak ada korban jiwa ataupun luka berat dalam kejadian ini. "Dalam kejadian itu tidak ada korban jiwa dan luka berat ya," ujar Susianto.

Lebih lanjut, Susianto mengatakan bahwa Kapolres Musi Banyuasin akan menggelar rilis pada Minggu siang (23/6) untuk menjelaskan kronologi lengkap dari kejadian tersebut.

"Bisa jadi juga rilis siang ini, ada pelaku yang diamankan terkait kejadian tersebut, kita juga belum mendapatkan informasi yang jelas," tutupnya.(*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan