KORANHARIANMUBA.COM, - Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) Elen Setiadi, S.H., M.S.E mengucapkan terima kasih atas di tunjuknya Sumsel menjadi tempat penyelenggaraan pelaksanaan Rapat Koordinasi (Rakor) Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSD) Tahun 2024.
"Rakor BPSDM ini penting sekali, bagaimana strategi kita untuk mengembangkan SDM terutama bagi ASN," kata Elen Setiadi pada Gala Dinner Rakor BPSDM di Griya Agung Palembang, Kamis (31 Okotber 2024) malam.
Elen memandang rakor BPSDM yang dilaksanakan di Sumsel tersebut diharapkan akan memberikan manfaat bagi semua tuan rumah Provinsi Sumsel utamanya dalan nenghadapi kemajuan zaman yang serba cepat dewasa ini.
"Kita tidak perlu lagi pasif tapi kita lebih aktif untuk menghadapi tantangan. Kita tidak sadari betapa teknologi begitu cepat majunya," ucapnya.
BACA JUGA:Menjadi Nasabah Bank BRI, Ini Keuntungan Didapat
BACA JUGA:Dukung UMKM, BRI Gelar Webinar SMEstaTalk
Elen menilai kreatifitas bagi ASN perlu kedepan terutama bagaimana pengembangan pelayanan bagi masyarakat dan juga perekonomian di daerah masing-masing.
Sementara itu, Kepala BPSDM Kementerian Dalam Negeri RI, Sugeng Hariyono menyampaikan apresiasi dan suprise atas sambutan yang tekah diberikan jajaran Pemprov Sumsel bagai seluruh peserta rakor.
"Terima kasih telah menjadi host penyelanggaraan kegiatan ini. rakor ini agenda tahunan dan tahun ini sudah di persiapkan sangat baik dan besok akan si buka oleh Mendagri RI Tito Karnavian," tandasnya.