Dua Pembalap VR46 Racing Team Tiba di Jakarta, Siap Ramaikan Peluncuran Tim

Jumat 24 Jan 2025 - 20:52 WIB
Reporter : Reno
Editor : Yudistira
Dua Pembalap VR46 Racing Team Tiba di Jakarta, Siap Ramaikan Peluncuran Tim

KORANHARIANMUBA.COM - Jakarta menjadi tujuan dua pembalap andalan Pertamina Enduro VR46 Racing Team, Fabio Di Giannantonio (Diggia) dan Franco Morbidelli, yang tiba di Bandara Soekarno-Hatta pada Rabu 22 Januari 2025 malam pukul 21.25 WIB. Kehadiran mereka disambut hangat oleh sejumlah penggemar yang telah menunggu kedatangan para rider asal Italia tersebut.  

Diggia dan Morbidelli menyapa para fan dengan ramah. Morbidelli bahkan meluangkan waktu untuk memberikan tanda tangan dan berfoto bersama penggemar yang antusias.  

Kedatangan keduanya ke Tanah Air dalam rangka menghadiri peluncuran tim Pertamina Enduro VR46 Racing Team bertajuk "Fluo Stream Act 2", yang dijadwalkan berlangsung di Jakarta pada Sabtu 26 Januari 2025. Acara ini akan menjadi momen penting bagi tim milik legenda MotoGP, Valentino Rossi, dalam memulai musim baru.  

Selain peluncuran tim, Diggia dan Morbidelli juga dijadwalkan mengikuti program pelatihan eksklusif yang digelar oleh Pertamina Enduro dan VR46 Riders Academy. Program ini akan berlangsung di Sirkuit Mandalika pada 27 hingga 29 Januari 2025 dan diharapkan mampu menginspirasi para pembalap muda Indonesia.  

BACA JUGA:Terkesan Semeraut, PKL di Taman Segita Emas Kayuagung Segera Ditertibkan

BACA JUGA:Mobil Pick Up Tabrak Pohon, 2 Ribu Liter BBM Jenis Pertalite Tumpah ke Badan Jalan

Menariknya, peluncuran tim Pertamina Enduro VR46 Racing Team tidak hanya digelar secara offline, tetapi juga disiarkan secara online melalui kanal YouTube resmi tim. Dengan langkah ini, penggemar VR46 Racing Team di seluruh dunia bisa menyaksikan momen spesial tersebut tanpa harus hadir secara langsung.  

Kedatangan dua pembalap ini menjadi sorotan karena Indonesia dikenal sebagai salah satu negara dengan basis penggemar MotoGP yang besar. Para penggemar kini menantikan aksi Diggia dan Morbidelli di lintasan, serta kontribusi mereka dalam musim balap mendatang.(*)

Kategori :