BACA JUGA:Gencarkan Program Jumat Bersih, Minimalisir Kasus DBD, Fasilitasi Fogging Gratis
Kapolsek mengimbau kepada masyarakat jangan terlalu panik terhadap dengan kenaikan harga sembako. Jadilah pembeli yang bijak yaitu membeli sembako seperlunya saja.
Masih kata Kapolsek, untuk pasar kalangan di Desa Sumbu Sari ini dilaksanakan 2 kali dalam seminggu. Dimana untuk pasar kalangan ini cukup ramai.
"Pemantaun harga sembako dilakukan ini sangat penting apalagi mendekati puasa permintaan sembako meningkat," terangnya.
Sambung Kapolsek, kegiatan pemantauan harga sembako ini merupakan bagian dari upaya kepolisian dalam menjaga stabilitas harga dan ketersediaan barang kebutuhan pokok menjelang Ramadhan.
“Kami ingin memastikan bahwa masyarakat dapat memperoleh sembako dengan harga yang wajar dan terjangkau,” ujarnya.
Tadi kata Kapolsek, pihaknya juga mengimbau kepada pedagang untuk tidak menimbun barang. (*)