Kegemilangan Lanny/Ribka Tak Diikuti Jorji dan Bagas/Fikri

Selasa 26 Mar 2024 - 22:35 WIB
Reporter : Admin
Editor : Admin

Turnamen Swiss Open 2024

HARIANMUBA.BACAKORAN.CO - Indonesia hanya mampu membawa pulang satu gelar juara dari turnamen Swiss Open 2024. Dalam laga yang digelar di St. 

Jakobshalle, Basel, Minggu 24 Maret 2024, wakil Indonesia yang naik podium tertinggi ialah Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto. 

Ganda putri ranking 32 dunia itu meraih gelar juara seusai mengalahkan wakil Taiwan, Hsu Ya Ching/Lin Wan Ching dengan skor 13-21, 21-16, 21-8.

Namun, kegemilangan Lanny/Ribka tidak diikuti oleh Gregoria Mariska Tunjung (tunggal putri) dan Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri (ganda putra). 

BACA JUGA:Prawira Bandung Tak Gentar Hadapi BCL Asia 2024

BACA JUGA:Pj Gubernur Sumsel Apresiasi Pj Bupati Apriyadi Mampu Membuat Kolaborasi Antara Perusahaan dan Pemerintah

Jorji -sapaan akrab Gregoria- harus puas menjadi runner up turnamen BWF Super 300 itu seusai di final menyerah dari Carolina Marin (Spanyol) dengan skor 19-21, 21-13, 20-22. 

Bagas/Fikri juga gagal juara seusai menyerah dari ganda putra Inggris, Ben Lane/Sean Vendy lewat pertarungan ketat 22-24, 26-28.

Dua gelar tersisa menjadi milik Lin Chun-Yi (Taiwan) dan Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie (Malaysia). 

Lin menjadi yang terbaik di sektor tunggal putra seusai mengalahkan rekan satu negaranya Chou Tien Chen 7-21, 22-20, 23-21.

BACA JUGA:Catat! 12% Jalan Rusak di Palembang Diperbaiki Usai Lebaran

BACA JUGA:Kasus Premanisme DC vs Oknum Polisi Jadi Perhatian Publik!

Adapun Goh/Lai menaklukkan juniornya dari Negeri Jiran, Chen Tang Jie/Toh Ee Wei dua gim langsung 21-16, 21-13.

Rencananya, setelah tampil di Swiss Open, para pebulu tangkis akan berlaga di ajang Spain Masters 2024 sekaligus mengakhiri rangkaian tur Eropa.(*) 

Kategori :