HARIANMUBA.BACAKORAN.CO - Lapas Narkotika Narkotika Kelas IIA Muara Beliti Kemenkumham Sumsel hari ini berhasil memanen ubi kayu atau juga singkong yang dibudidayakan oleh Warga Binaan dengan bimbingan Petugas dari Seksi Kegiatan Kerja Lapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti, Jumat 26 April 2024.
Kegiatan Penanam Singkong ini sebagai bentuk pemberdayaan Warga Binaan melalui Bimbingan Kemandirian di bidang pertanian yang dikelola oleh Seksi Bimbingan Kerja Lapas Narkotika Muara Beliti.
Selain untuk mengisi lahan kosong menjadi sesuatu yang bernilai, kegiatan penanaman singkong ini juga merupakan wadah bagi WBP untuk mempraktekkan keterampilan bertani yang mereka miliki.
Kepala Lapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti, Ronald Heru Praptama melalui Kepala Seksi Giatja Lapas Narkotika Muara Beliti, Hardiman menjelaskan bahwa kegiatan pembinaan kemandirian ini adalah untuk membekali keterampilan bagi Warga Binaan.
BACA JUGA:Waduh, Kasus Wanprestasi Karyawan BUMN Digugat ke PN Palembang
BACA JUGA:Pj Bupati Serahkan Bantuan Usaha Ekonomi Produktif Kepada KPM, Ini Harapan Warga
Alhamdulillah hari ini kita bisa panen singkong, kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk pembinaan kemandirian bagi WBP agar bisa menjadi bekal hidup ketika bebas nantinya.” ucapnya.
Dengan adanya pelatihan ini diharapakan bisa menjadi bekal bagi WBP ketika kembali ke masyarakat selepas dari menjalani masa pidananya.
Diberitakan sebelumnya, inisiatif inovatif dari Lapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti dalam membangun Kantin Pujasera patut diapresiasi.
Kantin ini bukan hanya sebagai tempat makan bagi warga binaan, tetapi juga memiliki beberapa tujuan mulia.
BACA JUGA:Begini Komentar Netizen Saat Shin Tae Yong Menyalami Pemain Korsel
BACA JUGA:Yuk, Perhatikan Usus Jangan Dianggap Sepele
Kepala Lembaga Pemasyarakatan Narkotika Kelas IIA Muara Beliti, Ronald Heru Praptama melalui Seksi kegiatan kerja untuk pembuatan Pujasera.
Pembuatan Pujasera di Lapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti sebuah Inovasi untuk meningkatkan pelayanan dan kesejahteraan warga binaan.
Pusat Jajanan Serba Ada (Pujasera) adalah sebuah tempat makan yang terdiri dari gerai-gerai makanan yang menawarkan aneka menu yang variatif.