Stop Bullying, Polres Muba Datangi Sekolah Berikan Sosialisasi Kepada Pelajar SMP

Selasa 11 Jun 2024 - 05:53 WIB
Reporter : Boim
Editor : Imran

 

HARIANMUBA.BACAKORAN.CO – Masih seringnya terjadi kasus perundungan atau bullying terhadap para pelajar, hingga menyebabkan cacat mental dan fisik.

 

Membuat pihak Satuan Binmas Polres Musi Banyuasin (Muba) terus mendatangi setiap sekolah, seperti kemarin Senin 10 Juni 2024 di SMP Negeri 2 Kecamatan Lais, Muba.

BACA JUGA:Heboh! Video Penampakan Buaya Dipinggir Badan Jalan, Segini Besarnya!

 

Sosialisasi tersebut, digelar dengan tujuan utama untuk mencegah terjadinya kenakalan remaja dan perilaku bullying di lingkungan sekolah.

 

Kapolres Muba, AKBP Imam Syafii, SIK, melalui Kasat Binmas Polres Muba AKP Beni Okimu, memastikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya aktif Polisi dalam menanggulangi fenomena bullying dan kenakalan remaja.

BACA JUGA:Gelar Lomba Olah TKP, Kapolres Banyuasin: Lomba Ini untuk Meningkatkan Kualitas Anggota

 

“Hasilnya saat kami datangi sekolah, bersyukur Partisipasi aktif dari 150 siswa pelajar SMP Negeri 2 Lais menunjukkan antusiasme dan kesadaran mereka dalam memerangi perilaku negatif tersebut,” katanya

BACA JUGA:PJU Sertijab, Kapolrestabes Palembang: Segera Berikan Kontribusi Nyata

 

Dengan kolaborasi antara kepolisian dan masyarakat, diharapkan terciptanya lingkungan sekolah yang aman dan nyaman bagi seluruh siswa. (*)

 

Kategori :