Red Sparks Tantang IBK Altos dengan Skuad Pelapis, Trisula Baru Siap Unjuk Gigi

Tim Voli Korea Selatan Red Sparks.--

KORANHARIANMUBA.COM - Jung Kwan Jang Red Sparks siap menghadapi IBK Altos dalam laga ke-3 putaran keenam V-League 2024-25 dengan strategi berbeda. Cedera yang menimpa dua pemain kunci, Vanja Bukilic dan Park Eun-Jin, memaksa pelatih Ko Hee-Jin mengandalkan skuad lapis kedua, yang sebelumnya tampil impresif melawan Pink Spiders.  

Meskipun laga ini tidak terlalu menentukan bagi Red Sparks, karena mereka sudah memastikan tiket playoff bersama Hyundai Hillstate, namun pertandingan ini tetap menarik. IBK Altos, yang sudah dipastikan gagal melaju ke babak playoff, berusaha mempertahankan posisi keempat dari ancaman Expressway Hi-Pass dan Ai Pepper Saving Bank.  

Absennya Bukilic dan Eun-Jin membuat Ko Hee-Jin harus merombak susunan pemain. Untuk menggantikan Bukilic, ada dua kandidat kuat: Jeon Da-Bin (18), opposite hitter berbakat dari timnas Korea Selatan U-20, dan Lee Seon-Woo (22), outside hitter serbaguna.  

Di posisi outside hitter, Park Hye-Min (24) diperkirakan akan menjadi tandem veteran Pyo Seung-Joo. Dengan insting bertahan yang baik dan kepercayaan diri tinggi, Park diharapkan mampu menjaga kestabilan lini serang Red Sparks.  

BACA JUGA:Kroscek Pelayanan, Cek Fasilitas RSUD Prabumulih

BACA JUGA:Mudik Gratis untuk Warga Muba di Perantauan: Pulang Kampung Tanpa Beban, Lebaran Makin Berkesan

Untuk posisi middle blocker yang ditinggalkan Park Eun-Jin, Ko Hee-Jin kemungkinan akan mengandalkan Lee Ji-Soo (20), yang dikenal dengan blocking solid dan quick attack yang berbahaya. Opsi lainnya adalah Lee Ye-Dam (21), anak dari legenda voli Korea Selatan Hong Ji-Yeon, yang unggul dalam pertahanan tetapi masih perlu meningkatkan agresivitas serangannya. 

Sementara itu, IBK Altos yang berada di peringkat keempat dengan 40 poin masih berusaha menghindari kejaran Expressway Hi-Pass (38 poin) dan Ai Pepper Saving Bank (31 poin). Pelatih Kim Ho-Cheol ingin memastikan timnya mengakhiri musim di posisi terbaik, meskipun peluang playoff sudah tertutup.  

Statistik menunjukkan Red Sparks unggul dalam tingkat keberhasilan serangan (40,7% dibanding 35,7% milik IBK Altos) dan penerimaan bola (29,8% berbanding 22%). Jika Red Sparks tetap menurunkan tim pelapis, IBK Altos memiliki peluang untuk mengimbangi permainan.  

Namun, banyak pengamat menilai bahwa trisula baru Red Sparks (Jeon Da-Bin, Lee Seon-Woo, dan Park Hye-Min) bisa menjadi ancaman serius, bahkan selevel dengan duet maut mereka sebelumnya, Vanja Bukilic dan Megawati Hangestri.  

Pelatih Hyundai Hillstate, Kang Sung-Hyung, bahkan secara terbuka memuji kedalaman skuad Red Sparks. Menurutnya, tim pelapis mereka masih memiliki kualitas tinggi yang bisa memberi kejutan dalam pertandingan.  

Bagi penggemar voli Korea Selatan, jangan lewatkan laga seru antara Jung Kwan Jang Red Sparks dan IBK Altos pada 5 Februari 2025 pukul 17.00 WIB!

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan