Kebakaran Hanguskan Rumah di Desa Mekar Jadi, Damkar Sungai Lilin Gerak Cepat Padamkan Api
Tim Damkar Pos Sungai Lilin saat memadamkan api yang melalap satu unit rumah di Desa Mekar Jadi, Selasa (22/7/2025)--
KORANHARIANMUBA.COM – Satu unit rumah milik warga bernama Sahdi di Desa Mekar Jadi, Kecamatan Sungai Lilin, Kabupaten Musi Banyuasin, terbakar pada Selasa sore, 22 Juli 2025. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut.
Kebakaran diketahui pertama kali oleh warga sekitar dan dilaporkan langsung oleh Kepala Desa B2 ke Pos Damkar Kecamatan Sungai Lilin pada pukul 17.47 WIB. Tak berselang lama, satu unit armada bersama regu pemadam gabungan dari Regu 2 dan Regu 1 berangkat ke lokasi dan tiba sekitar pukul 18.00 WIB.
“Api berhasil kami padamkan sekitar pukul 19.08 WIB. Tim kemudian memastikan area aman dan kembali ke pos pukul 19.23 WIB,” ungkap Kasi Operasional dan Penyelamatan Damkar Muba dalam laporan resmi yang diterima redaksi.
Upaya pemadaman dilakukan dengan mengerahkan satu unit mobil damkar dan sejumlah personel. Pengemudi armada atas nama Fitra Sanaki turut memimpin langsung pergerakan tim di lapangan.
BACA JUGA:Satu Jemaah Haji Asal Sumsel Belum Kembali, Kemenag Terus Lanjutkan Pencarian
BACA JUGA:Pemkab Muba Gelar Pelatihan Menjahit untuk Penyandang Disabilitas
Hingga kini, penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan, sementara total kerugian material belum dapat dipastikan. Namun, api berhasil dikendalikan sebelum menjalar ke bangunan lain di sekitarnya.
“Tidak ada korban luka maupun korban jiwa. Petugas juga telah melakukan penyisiran di sekitar lokasi untuk memastikan tidak ada potensi kebakaran susulan,” lanjut laporan tersebut.
Dengan respons cepat dan sinergi antarregu, insiden kebakaran ini berhasil ditangani tanpa menimbulkan korban jiwa. Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin terus mengimbau masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi kebakaran rumah, terutama di musim kemarau yang rawan seperti saat ini