Belum Ada Kampanye Akbar, Jelang Pemilu 2024 di Kabupaten OKI
Kabag Ops Polres OKI, Kompol Abdul Rahman (Foto Ist).--
HARIANMUBA.BACAKORAN.CO - Pemilihan umum (Pemilu) 2024 masih satu pekan lagi, dimana untuk masa kampanye masih beberapa hari dan kemudian memasuki masa tenang.
Pada masa tenang, semua kegiatan kampanye dilarang, dan para peserta pemilu diharapkan untuk fokus pada persiapan pemungutan suara.
Rupanya, untuk Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) menjelang Pemilu 2024 ini, belum ada kampanye akbar yang dilaksanakan.
"Iya hingga saat ini belum ada laporan mengenai bakal adanya kampanye akbar di Kabupaten OKI," kata Kapolres OKI, AKBP Hendrawan Susanto SH SIk melalui Kabag Ops, Kompol Abdul Rahman.
BACA JUGA:Pandangan Pengendara Terlihat Luas, Ini Setelah Rumput Ilalang Jalinteng Ditebas
BACA JUGA:Siapa Bilang Asam Tak Menyehatkan? Inilah Keajaiban Lemon!
Dia menerangkan, pihaknya mendapatkan informasi dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) sampai saat ini belum ada tim paslon pemilu yang akan melaksanakan kampanye akbar.
"Belum ada hingga sekarang tim pemenangan atau tim sukses paslon dalam pemilu yang akan melaksanakan kampanye akbar di Kabupaten OKI, padahal waktu kampanye masih dua hari lagi," jelas Kabag Ops, saat dikonfirmasi, SUMEKS.CO, Kamis 8 Februari 2024.
Diungkapkan Kabag Ops, tetapi untuk kampanye dialogis sejumlah calon legislatif (Caleg) ada dan lokasinya di daerah pemilihan (Dapil) masing-masing.
"Untuk caleg sering ada dialogis setiap hari di Dapil masing-masing. Ini ada laporan nya ke kita. Pengamanan tetap dilakukan," ungkapnya.
BACA JUGA:Debit Air Sungai Menurun, Para Pencari Ikan Mulai Panen
Lanjutnya, dalam hal pengamanan dilakukan pam terbuka dan tertutup. Dimana kalau di Polsek diback up intel polsek dan juga Polres.
"Tapi kalau kampanye akbar yang menjadi atensi dalam pengamanan hingga saat ini di Kabupaten OKI belum ada," ujarnya.
Disampaikan Abdul Rahman, mengenai pemilu 2024 ini untuk pengamanan pada pelaksanaan pemungutan suara, personel mulai pergeseran pada 11 Februari 2024 nanti.