Puluhan Tahun Tak Tersentuh Pembangunan
Bupati Ogan Ilir, Panca Wijaya Akbar, saat meninjau perbaikan jalan di Desa Kuang Dalam-Desa Beringin Dalam Kecamatan Rambang Kuang Kabupaten Ogan Ilir yang menggunakan dana Inpres. ----
OGAN ILIR - Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) Sumatera Selatan, kini tengah melakukan perbaikan jalan ruas Desa Kuang Dalam-Desa Beringin Dalam Kecamatan Rambang Kuang Kabupaten Ogan Ilir.
Dikutip dari akun Instagram resmi milik BBPJN Sumsel, proyek preservasi rekonstruksi yang dilakukan terhadap jalan Desa Kuang Dalam-Desa Beringin Dalam di Kecamatan Rambang Kuang Ogan Ilir ini sepanjang lebih kurang 9,65 kilometer.
Rekonstruksi jalan di Desa Kuang Dalam-Beringin Dalam ini menggunakan dana dari Instruksi Presiden (Inpres) sebesar Rp 51 miliar. Perbaikan jalan yang dilakukan oleh BBPJN Sumsel ini sudah dimulai dikerjakan sejak beberapa waktu lalu.
Berdasarkan narasi video yang diunggah oleh akun Instagram @pupr_jalan_sumsel, bahwa saat ini proses pelaksanaan rekonstruksi jalan Desa Kuang Dalam-Desa Beringin Dalam di Kecamatan Rambang Kuang sedang dalam proses rigit pavement.
BACA JUGA:SBY Berikan Motivasi Pemain LavAni Menjelang Laga Akbar Melawan BIN Pasundan
Menurut Bupati Ogan Ilir, Panca Wijaya Akbar, yang sempat meninjau proses perbaikan jalan tersebut, bahwa berdasarkan keterangan dari pihak kontraktor, progres pekerjaan jalan hingga saat ini sudah mencapai lebih kurang 59 persen.
"Kini progres peningkatan jalan di wilayah Kecamatan Rambang Kuang itu mencapai 59 persen," ujar Panca.
Perbaikan jalan di wilayah ini memang sangat dibutuhkan, mengingat sudah berpuluh-puluh tahun lamanya tidak kunjung mendapatkan perbaikan.
Panca mengatakan, Pemkab Ogan Ilir sangat berterima kasih kepada Presiden RI yang telah mengeluarkan Inpres terhadap jalan ini.
"Saya ucapkan terima kasih banyak kepada Bapak Presiden Jokowi yang telah mengeluarkan Inpres tentang percepatan konektivitas jalan ini," ucapnya.
BACA JUGA:KPU Bersiap Tentukan Lokasi Kampanye
Panca juga menungkapkan, bahwa perbaikan jalan Desa Kuang Dalam-Desa Beringin Dalam ini juga bisa membuat konektivitas di desa tersebut berjalan dengan lancar.
"Karena jalan ini sangat bermanfaat dalam memperlancar akses masyarakat dan dapat meningkatkan ekonomi masyarakat," ujarnya.
Sementara itu, Kepala Desa Beringin Dalam, Viktor Oktarino mengungkapkan, bahwa sebagian besar masyarakat Desa Beringin Dalam ini merupakan petani karet.