Cegah Kejahatan, Personel Polsek Indralaya Intensifkan Giat Patroli Malam

Personel Polsek Indralaya saat melakukan giat Patroli Malam di salah satu Masjid di wilayah hukum POlsek Indralaya (Foto Ist).--

Apalagi, sekarang menjelang arus mudik lebaran tentunya aktivitas masyarakat jauh lebih meningkat. 

Dengan demikian, situasi yang ada sekarang ini bisa saja di manfaatkan oleh pelaku tindak pidana untuk memulai dan melancarkan aksi kejahatannya di jalan raya. 

"Karena itulah Sat Samapta Polres Ogan Ilir rutin melakukan kegiatan patroli dan memantau situasi Kamtibmas di tempat keramaian masyarakat," ungkapnya. 

Yanuardi menambahkan, bahwa patroli juga dilakukan di pusat perbelanjaan dan di kantor bank yang ada di wilayah hukum Polres Ogan Ilir.

Selain itu juga, patroli di Jalan Lintas Timur Palembang-Indralaya ini, untuk mengantisipasi terjadinya kemacetan di jalan raya yang bisa saja disebabkan oleh adanya kendaraan rusak atau kondisi jembatan yang berlobang. (*) 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan