WBP Lapas Narkotika Muara Beliti Pemenang Lomba Diberikan Hadiah

Lapas Narkotika Muara Beliti Beri Hadiah bagi pemenang lomba Kepada WBP (foto ist).--

HARIANMUBA.BACAKORAN.CO - Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-60 tahun 2024 tahun ini telah semarak diwarnai dengan berbagai kegiatan perlombaan di Lapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti.

Antusiasme para Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) dalam mengikuti perlombaan ini menjadi bukti semangat mereka dalam memeriahkan momen penting ini.

Perlombaan yang diadakan di Lapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti ini beragam, mulai dari perlombaan olahraga seperti voli, tenis meja, dan badminton, hingga perlombaan seni dan budaya seperti menyanyi dan baca puisi.

Berbagai hadiah menarik pun disiapkan untuk para pemenang, sebagai bentuk apresiasi atas partisipasi dan semangat mereka.

BACA JUGA:Polsek SP Padang Amankan Pelaku Pencurian Tabung Gas

BACA JUGA:Sekda Muba Apriyadi Audensi Bersama Dirut PT Pertamina Hulu Energi, Ini yang Disampaikan

Kepala Lapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti, Ronald Heru Praptama, memberikan apresiasi yang tinggi kepada seluruh Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) yang telah berpartisipasi aktif dalam memeriahkan Pekan Olahraga dalam rangka Hari Bhakti Pemasyarakatan (HBP) ke-60 Tahun 2024.

Apresiasi ini disampaikan dalam acara pembagian hadiah yang dilaksanakan di Lapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti.

Ronald Heru Praptama menyampaikan rasa bangganya atas semangat dan antusiasme para WBP dalam mengikuti berbagai perlombaan yang diadakan.

Menurutnya, partisipasi aktif para WBP menunjukkan komitmen mereka untuk menjadi pribadi yang lebih baik dan berkontribusi positif dalam membangun Lapas yang lebih maju.

BACA JUGA:Banjir Peminat, Jeruk Asal Bengkulu Laris Manis, Seminggu Bisa Laku 1 Ton

BACA JUGA:Ini Dia Hasil Survey Terbaru Indikator Politik Indonesia terhadap Ratu Dewa

"Saya sangat mengapresiasi semangat dan antusiasme para WBP dalam mengikuti Pekan Olahraga HBP ini. Hal ini menunjukkan bahwa mereka memiliki tekad yang kuat untuk berubah dan menjadi pribadi yang lebih baik," ujar Ronald Heru Praptama.

Lapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti turut memeriahkan Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-60 dengan menyelenggarakan berbagai perlombaan menarik bagi para Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP).

Tag
Share