Pemkab OKI Ajak Masyarakat Sehat dan Bugar

Pemkab OKI ajak masyarakat sehat dan bugar, senam jantung sehat (foto ist).--

HARIANMUBA.BACAKORAN.CO - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ogan Komering Ilir (OKI) mengadakan kegiatan senam jantung sehat bersama sebagai upaya untuk mengajak masyarakat hidup sehat dan bugar.

Kegiatan ini rutin dilaksanakan setiap hari Jumat di halaman Kantor Bupati OKI, dan diikuti oleh jajaran Pemkab OKI dan masyarakat sekitar.

Pj Bupati OKI, Ir. Asmar Wijaya MSi, beserta jajaran Pemkab OKI dan masyarakat sekitar selalu antusias mengikuti senam ini. Hal ini menunjukkan komitmen Pemkab OKI dalam mengajak masyarakat untuk hidup sehat dan bugar.

"Kegiatan senam yang dilaksanakan ini memang secara rutin setiap Jumat. Dan bertujuan untuk menggelorakan budaya hidup sehat dengan berolahraga," ujar Pj Bupati.

BACA JUGA:Edarkan Sabu, Pasutri Diamankan Polres OKI

BACA JUGA:Pemerintah Kecamatan Sungai Lilin Gelar Senam Jum'at Bersama

Asmar Wijaya menyampaikan bahwa kegiatan senam jantung sehat ini bertujuan untuk meningkatkan imun tubuh dan menjaga kebugaran jantung masyarakat.

Selain itu, diharapkan kegiatan ini juga dapat menjadi penggerak dan pemacu semangat untuk membudayakan gaya hidup sehat di tengah lingkungan pemerintah dan masyarakat Ogan Komering Ilir.

Pelaksanaan senam jantung sehat ini adalah sebagai upaya untuk meningkatkan imun tubuh dan menjaga kebugaran jantung.

Upaya Pemkab OKI dalam menyelenggarakan senam jantung sehat bersama ini sejalan dengan pentingnya kesehatan dan kebugaran jasmani dalam berbagai aspek kehidupan. 

BACA JUGA:Astaga Warga Asal Bangka Ini, Ditemukan Kondisi tak Bernyawa di Pinggir Jalan TAA, Kondisi Tangan Terikat

BACA JUGA:Bank BJB Menang Tetapi Masih Menunggul Hasil Electric PLN Untuk Bisa Tampil di Final Four

"Olahraga senam jantung sehat ini dilaksanakan secara rutin dan diharapkan tubuh dapat menjadi lebih sehat dan bugar," ucapnya. 

Oleh karena itu, sangat penting bagi kita untuk memprioritaskan kesehatan dan kebugaran jasmani dalam kehidupan sehari-hari.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan