Ketahanan Pangan, Polsek Sekayu Lakukan Penanaman Pohon dan Tebar Bibit Ikan Nila

TEBAR Bibit Ikan di Halaman Polsek Sekayu (Foto Ist).--

HARIANMUBA.BACAKORAN.CO - Masih dalam rangkaian kegiatan Hari Bhayangkara ke-78, Kamis 27 Juni 2024  melaksanakan 4 kegiatan sekaligus di kantor Polsek Sekayu. 

Kegiatan itu, penanaman pohon, penebaran bibit ikan nila merupakan  bentuk kegiatan ketahanan pangan, Bantuan sosial berupa pemberian sembako kepada warga kurang mampu dan Beasiswa dari Kapolres Muba untuk mahasiswa.

Kapolres Muba AKBP Imam Safii Sik. Msi. yang diwakili oleh Kabag OPS Kompol Toni Arman SH, didampingi oleh para pejabat utama polres Muba,  hadir juga tamu dan undangan diantaranya Danramil Sekayu Kapten Inf. Zainal Arifin   Camat Sekayu Edy Heriyanto SH. Msi. Lurah Serasan Jaya, Lurah Balai Agung, Lurah Soak Baru dan Lurah Kayuara serta para tokoh masyarakat Sekayu.

Acara diawali dengan  mengikuti zoom meeting dari Mabes Polri di mapolsek Sekayu, yang kemudian dilanjutkan penanaman pohon dibelakang kantor Polsek Sekayu secara simbolis yang dipimpin oleh Kabag Ops Kompol Toni Arman SH, penebaran bibit ikan nila, pembagian bantuan sosial berupa sembako kepada 5 orang warga dan penyerahan beasiswa dari Kapolres Muba untuk 4 orang mahasiswa dari berbagai macam perguruan tinggi  yang nilai IPK nya diatas 3.

BACA JUGA:Bernadya Makin Memesona Lewat Album 'Sialnya, Hidup Harus Tetap Berjalan'

BACA JUGA:Mana yang Terbaik? Smartphone 2023 vs Smartphone 2024

Kabag SDM Polres Muba, AKP Nofrizal Dwiyanto SH, Selaku Ketua pelaksana kegiatan  menjelaskan bahwa kegiatan penanaman pohon dilaksanakan secara serentak oleh Polri  diseluruh Indonesia. 

“Ini dalam rangka mendukung program penghijauan  dan juga program ketahanan pangan dari pemerintah pada peringatan hari Bhayangkara yang ke-78 ini,” ungkapnya 

Selain Polres Muba yang pelaksanaannya dilaksanakan di Mapolsek Sekayu, Polsek jajaran polres Muba juga melaksanakan kegiatan yang sama, yaitu penanaman pohon dan bantuan sosial kepada warga kurang mampu. 

“Intinya apa yang kami laksanakan pada menjelang peringatan hari Bhayangkara ke-78 ini dapat memberikan manfaat kepada masyarakat,” jelasnya 

Banyaknya bibit pohon yang dipersiapkan untuk ditanam di Sekayu sebanyak 1200 batang, yang terdiri dari bibit Nangka, durian, alpukat, petai dan  mangga, sedangkan bibit ikan nila yang dipersiapkan dan telah ditebar sebanyak 2000 ekor. (*) 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan