Luar Biasa! Specta Jateng Ultimate Offroad Challenge 2024 Berlangsung Meriah
Pj Gubernur Jateng, Nana Sudjana saat melepas peserta Specta Jateng Ulimate Offroad Challenge 2024 (foto ist).--
Selain itu, dengan beragam event sport tourism, Jateng dikenal sebagai daerah yang memiliki banyak potensi wisata unggulan.
Ketika Jateng semakin banyak dikenal, kata Nana, maka UMKM dan ekonomi kreatifnya pun makin tumbuh sehingga bisa berkontribusi pada pertumbuhan ekonomi daerah yang semakin baik.
BACA JUGA:Pelamar PPPK Buat, ''Jangan Salah Kamar'' Bisa Jebakan BATMAN, Ini Persoalanya Mohon Dipahami
BACA JUGA:Mau Tahu Kecantikan Wulan Guritno Seperti Apa, Ini Rahasianya
Sementara itu, Ketua umum IOF Sam Budigusdian menyambut positif Specta Jateng Ultimate Offroad Challenge 2024 yang digelar Pemprov Jateng.
Dia menilai upaya Pemprov Jateng dalam membumikan sport tourism berbasis komunitas benar-benar terwujud. Terlebih lagi kalangan offroader merupakan kelompok besar yang perlu diberdayakan.
"Mudah-mudahan dari Jawa Tengah ini, provinsi-provinsi lain mengikuti pola-pola yang dikembangkan, salah satunya menggelar event sport tourism berbasis komunitas," harapnya.
Sam juga mengatakan bahwa event Specta Jateng Ultimate Offroad Challenge 2024, seperti mata air bagi para pegiat sport tourism berbasis komunitas, setelah wabah covid - 19 memaksa untuk menghentikan semua kegiatan.
"Terima kasih sekali lagi kepada jajaran Provinsi Jawa Tengah, Pak Pj Nana Sudjana dengan Pak Pangdam yang memberikan fasilitas tempat bermain yang begitu indah di 200 hektare lahan milik Kodam," ujarnya. (*) Artikel ini telah tayang di JPNN.