Terpaksa Naikan Harga Jual, Imbas Kenaikan Bahan Baku
PEDAGANG, Pedagang Model Ikan di Kecamatan Sanga Desa (Foto Reno).--
HARIANMUBA.BACAKORAN.CO - Para pedagang makanan keliling, akhir-akhir ini harus dibuat kebingungan dengan terus naiknya beberapa harga bahan baku untuk membuat dagangan mereka akibat dari naiknya harga BBM.
Misalnya seperti pedagang Model Ikan, pasalnya saat ini harga bahan baku utama dari Model Ikan yakni Tepung, Sagu dan Ikan Giling dalam beberapa hari terakhir perlahan mengalami kenaikan.
“Ya, dalam kurun waktu seminggu terkahir harga Tepung sudah dua kali mengalami kenaikan dari yang awalnya Rp 232 ribu per karung isi 20 Kg, lalu naik Rp 238 ribu, terakhir hari minggu tadi naik lagi jadi Rp 245 ribu perkilogram. Harga Ikan Giling juga sekarang perlahan naik, kemarin saya beli itu harganya sudah Rp 45 ribu perkilogram naik Rp 5 ribu dari harga sebelumnya,” ujar Lan (50) penjual Model Ikan warga Kelurahan Ngulak I saat dibincangi Selasa 3 September 2024.
Akibat kenaikan harga bahan baku tersebut menurut Lan, ia pun terpaksa menaikkan harga jual Model Ikan yang dagangannya.
BACA JUGA:Program Bantu Umak Dianggap Berhasil, Dinsos Muba Terima Kunjungan Prabumulih
BACA JUGA:Operasi Mantap Praja Tahun 2024, Polres Muba Adakan Pelatihan Peningkatan Bidang Kehumasan
"Harga Model terpaksa kita naikkan juga, dari yang awalnya Rp 7 ribu per porsi naik menjadi Rp 8 ribu per porsi untuk Model biasa. Kalau Model Mie itu dari Rp 10 ribu per porsi naik menjadi Rp 12 ribu per porsi," jelasnya.
Lebih lanjut ia pun berharap pemerintah bisa mengontrol harga-harga bahan pokok yang cenderung mengalami kenaikan.
“Harapannya kalau bisa harga-harga sembako bisa lebih diperhatikan oleh pemerintah agar tidak terus naik. Apalagi kondisi sekarang yang sedang susah akibat harga karet dan sawit yang murah.” Imbuhnya. (*)