Tim Tuan Rumah Kalah 2 - 3 Lawan Jatim di Semifinal Sepak Bola Putra PON XXI Aceh-Sumut

SEPAK BOLA, di PON XXI Aceh - Sumut (Foto Ist).--

HARIANMUBA.BACAKORAN.CO – Harapan tim sepak bola putra tuan rumah Aceh untuk melaju ke babak final PON XXI Aceh-Sumut 2024 kandas setelah dikalahkan Jawa Timur (Jatim) dengan skor 3-2 dalam laga semifinal yang berlangsung di Stadion Harapan Bangsa, Banda Aceh, Senin malam.

Kekalahan ini membuat Aceh harus puas bertarung untuk medali perunggu melawan Kalimantan Selatan.

Pelatih tim Aceh, Rasiman, dalam konferensi pers setelah pertandingan, menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat Aceh karena gagal membawa timnya melaju ke final.

“Saya memohon maaf kepada masyarakat Aceh karena di sini saya yang paling bertanggung jawab,” ujar Rasiman.

BACA JUGA:Pengusaha Ternama Asal Palembang Dikabarkan Dirawat Intensif di RSUD Siti Fatimah

BACA JUGA:Waduh, Oknum Polres Muratara Terancam Kena PTDH, Ini Dugaan Kasusnya

Ia menegaskan bahwa semua tanggung jawab ada pada dirinya dan tidak ada pihak lain yang perlu disalahkan.

"Tidak ada sesuatu pun yang salah, saya sebagai pelatih yang bertanggung jawab," tambahnya.

Aceh kehilangan pemain kunci, kapten tim Gazi, yang mengalami cedera berat di pertengahan babak pertama. Gazi, yang berperan penting dalam pertahanan tim, terpaksa meninggalkan pertandingan, dan hal ini berdampak besar pada kekuatan bertahan Aceh. 

Rasiman mengakui bahwa ia sudah menganalisis situasi tersebut dan menarik Refiansyah untuk memperkuat pertahanan, meskipun strategi tersebut tidak berjalan sempurna.

Selain itu, terkait gol kedua Jatim, Rasiman menilai bahwa hilangnya konsentrasi para pemain Aceh menjadi faktor utama.

Ia menyatakan bahwa gol tersebut seharusnya tidak terjadi karena wasit tidak meniup peluit untuk pelanggaran yang menurutnya layak diganjar kartu kuning di garis pertahanan Jatim.

"Gol kedua saya rasa semua pemain konsentrasinya hilang karena seharusnya menurut saya itu kartu kuning, tetapi tidak dianggap pelanggaran," katanya.

Di sisi lain, pelatih Jatim, Fakhri Husaini, bersyukur atas kemenangan ini dan memuji semangat juang serta kekompakan para pemain Jatim. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan