Pimpin Upacara Peringatan Hari Guru Nasional

Pj Wali Kota Palembang Ratu Dewa memberikan uang pembinaan kepada salah seorang pelajar berprestasi pada peringatan hari guru, Sabtu, 25 November 2023.-Naba Anwar---

PALEMBANG, - Pj Wali Kota Palembang Drs H Ratu Dewa MSi memimpin Upacara Peringatan Hari Guru Nasional tahun 2023 di halaman Kantor Wali Kota Palembang pada Sabtu, 25 November 2023.

Upacara turut dihadiri Ketua DPRD Palembang Zainal Abidin, Kepala Dinas Pendidikan Palembang H Ansori, Unsur TNI, perwakilan guru dan siswa SD-SMP Kota Palembang. 

Pemimpin dan peserta upacara tampak mengenakan baju adat. Mereka berbaris rapi dengan hikmat mendengar amanat upacara yang disampaikan Ratu Dewa.

Ratu Dewa mengajak semua yang hadir  bersama-sama dengan semangat bergerak bersama rayakan Merdeka Belajar yang mencerminkan semangat kebebasan dalam proses pembelajaran, suatu perjalanan panjang menuju pengetahuan yang tak terbatas.

BACA JUGA:Sopir Travel Dapat Wejangan Pak Polisi

Bergerak dan belajar bersama-sama dapat membentuk lingkungan yang memupuk kolaborasi dan pemahaman di antara siswa. 

Setiap individu membawa potensi dan keunikannya sendiri, dan melalui kolaborasi, kita dapat mengeksplorasi kekayaan pengetahuan yang lebih mendalam.

"Kemerdekaan Belajar bukan hanya ide, melainkan sebuah ajakan bagi kita semua termasuk siswa, guru, dan tenaga pendidik lainnya untuk terus melangkah maju, menjelajahi dunia ilmu pengetahuan tanpa henti," ungkapnya. 

Lwbih lanjut Ratu Dewa berpesan kepada guru di Kota Palembang agar terus semangat dan bersungguh-sungguh dalam mendidik siswanya. 

"Untuk Bapak-Ibu Guru yang saya cintai. Saya berpesan agar bersungguh-sungguh dalam mendidik murid. Peran Guru sangat berpengaruh dalam pembentukan karakter merdeka," tuturnya. 

BACA JUGA:Bansos El Nino Cair November 2023

Ratu Dewa juga berpesan kepada siswa di Kota Palembang agar terus belajar dan mengejar prestasi. 

"Anak-anak saya tercinta teruslah belajar serius dan raih prestasi. Jangan melakukan hal-hal yang merugikan seperti bolos sekolah, malas belajar, berkelahi atau bahkan tawuran yang merugikan diri sendiri," tukasnya. 

Usai upacara, Ratu Dewa memberikan bantuan uang pembinaan untuk siswa berprestasi di SD dan SMP Kota Palembang tahun 2023.(*)

Tag
Share