Wuih, Dagangan Makanan di Pasar Malam Lari Manis, Pengunjung Ramai

Kamis 04 Apr 2024 - 22:19 WIB
Reporter : Boim
Editor : Imran

SANGA DESA, HARIANMUBA.BACAKORAN.CO - Tingginya animo masyarakat menyaksikan pasar malam di Desa Ngulak III Kecamatan Sanga Desa, berdampak postif bagi pendapatan para pedagang yang ada. 

Salah satu yang paling ramai dan memperoleh omset yang lumayan tinggi adalah pedagang Tahu Crispy Renyah, dalam satu malam saja pedagang makanan dari olahan tahu tersebut bisa memperoleh omset hingga Rp 1 Juta.

Wawan (40) pedagang Tahu Crispy Renyah asal Sekayu mengatakan dalam semalam biasanya ia memperoleh penghasilan antara Rp 500 ribu sampai Rp 1Juta.

“Alhamdulillah, kalau untuk berkaca dari lokasi sebelumnya selalu tembus Rp 1 juta. Karena mungkin lagi baru ini jadi pengunjung masih ramai. Biasanya kalau sepi rata-rata pendapatan saya dari 2 stand yang ada sekitar Rp 500 ribu - Rp 1 juta” ungkapnya saat dibincangi Kamis 4 Januari 2024.

BACA JUGA:Libur Jelang dan Pasca Idul Fitri 1445 H, Disdik Liburkan Siswa hingga 20 April 2024

BACA JUGA:Maksimalkan Perhatian Kesehatan Ibu dan Anak, IBI Muba Audensi dengan Pj Bupati Apriyadi

Selain menjual Tahu Crispy dia juga menjual bakso bakar, sosis gulung roti, dan Pentol Ayam.

“Untuk tahu itu kita jual per porsi yakni Rp 10 ribu satu porsi dengan isi 9 tahu, lalu ada Bakso bakar dengan harga Rp 2 ribu per tusuk, kemudian ada Pentol ayam juga Rp 2 ribu perbuahnya, serta ada sosis gulung roti Rp 8 ribu perbuah,” jelasnya.

Ia pun berharap selama 3 minggu kedepan pengunjung pasar malam akan selalu ramai seperti malam-malam sebelumnya. 

“Harapannya selalu ramai, agar dagangan kami juga ramai pembeli. Dan berdoa saja jangan sampai hujan deras,” tutupnya. (*) 

Kategori :