Ini Nih Fakta Fakta yang Berhasil Diungkap Polsek Tanjung Batu

Rabu 15 May 2024 - 21:00 WIB
Reporter : Boim
Editor : Imran

"Bahkan, yang bersangkutan sempat menghilang dari Desa Kasih Raja," ujarnya. 

BACA JUGA:HMI Serasan Sekate Bakal Gelar Seminar Pilkada Damai

BACA JUGA:Warga Tanjung Agung Raya Kecamatan Lais Mulai Migrasi PT MEP ke PLN

Ternyata, hilangnya Sirat Teguh dari Desa Kasih Raja untuk bekerja di Kota Palembang dan Bandung sebagai kuli bangunan. Namun, tiga hari yang lalu, tersangka pulang ke Desa Kasih Raja.

"Akhirnya tersangka kita tangkap di Lebak. Akibat perbuatannya, tersangka diancam hukuman seumur hidup," pungkasnya. 

Di hadapan petugas, tersangka mengakui perbuatannya. Tersangka juga menyesali perbuatannya yang telah menghabisi nyawa korban. 

Menurut pengakuan tersangka, usai melakukan perbuatannya, dirinya pergi ke Kota Palembang untuk bekerja sebagai kuli bangunan di daerah Bukit Lama. 

Setelah selesai, tersangka kembali mendapat tawaran untuk bekerja sebagai kuli bangunan di Bandung, Provinsi Jawa Barat. 

"Saya pulang ke dusun, karena istri dan anak saya minta bantu tanam padi di sawah," ujarnya. 

Usai membunuh korban, tersangka mengaku sempat didatangi oleh arwah korban di dalam mimpi. Di mimpi tersebut, kata tersangka, korban sempat meminta maaf. 

"Sempat didatangi di dalam mimpi, dia bilang minta maaf kak. Saya bilang dimaafkan," ungkapnya. 

Usut punya usut, antara keluarga tersangka dan keluarga korban memang masih ada hubungan kekeluargaan. 

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, warga Desa Kasih Raja Kecamatan Lubuk Keliat Kabupaten Ogan Ilir, dibuat geger dengan penemuan seorang pria yang terkapar bersimbah darah. 

Pria yang ditemukan terkapar bersimbah darah tersebut diketahui bernama Haryono (47), warga Dusun II Desa Kasih Raja Kecamatan Lubuk Keliat Kabupaten Ogan Ilir. 

Berdasarkan keterangan dari salah satu saksi bernama Lusi, saat itu saksi mendengar orang berteriak dengan ucapan "tolong urang", lalu terdengar bunyi orang berkelahi.

Karena takut, saksi pun tidak berani keluar rumah dan hanya berteriak minta tolong kepada warga. Kemudian, saksi lainnya bernama Har mendengar suara orang minta tolong dan membuka jendela.

Kategori :