Peringatan Hari Jadi Koperasi, PALI Jadi Tuan Rumah

Minggu 21 Jul 2024 - 22:00 WIB
Reporter : Boim
Editor : Imran

Tak hanya secara nasional, bahkan kini ikan asap khas PALI ini pun dikenal hingga manca negara.

Mulai dikenal luasnya Ikan Asap ‘Sagarurung’ asal PALI ini, tak lepas dari tangan dingin Kepala Dinas Koperasi dan UKM (Dinkop UKM) Kabupaten PALI, Raden Abdurrohman SPd MPD.

Raden Abdurrohman tak pernah berhenti memberikan dukungan dan perhatian kepada pelaku UMKM di PALI, khususnya yang memproduksi Produk Ikan Asap ‘Sagarurung’.

Pelaku UMKM di PALI mendapatkan pelatihan dari Dinas Koperasi dan UMK, mulai tingkat Kabupaten, Provinsi, hingga ke Pulau Jawa.

Pelatihan yang diinisiasi Pemkab PALI melalui Dinas Koperasi UKM kepada pengrajin Ikan Sagarurung, yakni cara memasak ikan asap di Sidoharjo Jawa Timur.

Lalu, pengelolaan keripik di Bandung Jawa Barat, dan masih banyak pelatihan pelatihan yang lainya.

Dengan semua pelatihan tersebut, kini pengrajin Ikan Sagarurung di PALI mampu menghasilkan produksi ikan asap yang terbaik.

Pesanan datang bukan hanya dari lokal dan Provinsi Sumsel, tapi sudah sampai ke manca negara. (*) 

Kategori :