Seksi 3 Tol Betung - Jambi ini Ditargetkan Selesai Pada Juli 2024 Ini, Masuk Wilayah Musi Banyuasin
TOL, Ilustrasi Tol.--
Juli 2024 Ada yang Rampung Dibangun
HARIANMUBA.COM,- Ini Panjang Tol Trans Sumatera yang Membentang di Wilayah Kabupaten Muba, Juli 2023 Ada yang Rampung Dibangun.
Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) jadi salah satu wilayah yang dilintasi jalan tol trans sumatera (JTTS).
Kabupaten berjuluk serasan sekate ini dilintas jalur utama tol trans Sumatera yang rencananya membentang dari Lampung menuju ke Aceh.
Tol yang melintas di wilayah Muba ini adalah ruas Betung - Jambi.
BACA JUGA:Gerak Cepat Salurkan Bantuan ke Korban Banjir di Muratara
BACA JUGA:1.951 Rumah Warga di Kelurahan dan Desa Kota Prabumulih Terendam Banjir
Sepanjang 131 KM total panjang tol trans Sumatera yang melintasi wilayah Kabupaten Muba.
Sementara total panjang seluruh tol Betung Jambi yakni sepanjang 169 KM.
Tol ini sendiri menghubungkan tol Palembang betung atau KapalBetung yang sebentar lagi akan selesai pembangunanya
Rencananya pembangunanya akan dibagi dalam 4 seksi, Pertama Seksi Betung - Tungkal Jaya sepanjang 61,55 km.
BACA JUGA:Meresahkan! Aksi Penodongan Kembali Terjadi di Palembang, Pemandu Wisatawan
Seksi Kedua Tungkal Jaya - Bayung Lencir sepanjang 55,73 km, Seksi ketiga Bayung Lencir - Tempino sepanjang 33,05 km dan seksi 4 adalah ruas Tempino - Sp Ness (18,97 km).
Untuk proses pembangunan sendiri saat ini sudah dimulai dari seksi 3 yakni Bayung Lencir hingga ke Jambi.