Dua Penalti Gagal, Persib Bandung Tertahan PSIM Yogyakarta
Pemain Persib Bandung, Marc Klok, gagal mengeksekusi penalti pada laga kontra PSIM Yogyakarta di Stadion Sultan Agung Bantul, Minggu (24/8/2025).--
KORANHARIANMUBA.COM – Status juara bertahan ternyata belum cukup bagi Persib Bandung untuk menunjukkan performa terbaik di awal musim BRI Super League 2025/2026.
Bertandang ke Stadion Sultan Agung Bantul, Minggu 24 Agustus 2025, Maung Bandung harus puas berbagi angka dengan tim promosi PSIM Yogyakarta setelah laga berakhir imbang 1-1.
Hasil ini terasa mengecewakan bagi Persib, terlebih mereka sebenarnya memiliki peluang besar untuk menang. Wasit menghadiahkan dua tendangan penalti, namun keduanya gagal dimanfaatkan.
Uilliam Barros lebih dulu membuang kesempatan emas pada menit ke-70. Menjelang laga usai, giliran Marc Klok yang tidak mampu menaklukkan kiper PSIM. Situasi ini membuat peluang Persib meraih kemenangan sirna begitu saja.
BACA JUGA: Panjat Tebing Remaja Asia 2025, Indonesia Raih Emas dan Dua Perunggu
BACA JUGA:Sensasi Emil Audero: Kiper Timnas Indonesia Bikin AC Milan Frustrasi
Pelatih Persib, Bojan Hodak, tak bisa menyembunyikan rasa kecewanya. “Kami membuat peluang, tetapi saya belum puas dengan penyelesaian akhir tim kami,” ujarnya usai pertandingan.
Hodak menegaskan, kegagalan memanfaatkan peluang bukan hanya soal keberuntungan. Menurutnya, lini depan Persib masih belum cukup tajam dalam mengeksekusi momen-momen penting. “Saya tidak bisa bilang apa-apa. Dalam satu pertandingan, kami dapat peluang penalti, tetapi keduanya gagal,” tambahnya dengan raut kecewa.
Ini bukan kali pertama Persib kehilangan poin dari tim promosi. Pada pekan sebelumnya, Maung Bandung dipermalukan Persijap Jepara dengan skor 1-2. Saat itu, Hodak bahkan sempat melontarkan kritik keras kepada pemainnya karena dinilai melakukan kesalahan “bodoh” yang berbuah gol lawan.
Dalam tiga pekan awal Super League musim ini, Persib baru mengumpulkan dua poin hasil dari dua kali imbang dan satu kekalahan. Catatan ini tentu jauh dari harapan fan yang terbiasa melihat Persib bersaing di papan atas.
BACA JUGA:Biliar Kembali Naik Daun, Majestix Gelar Turnamen Internasional di Karawang
BACA JUGA:PABSI Gelar Seleknas SEA Games 2025, Rizki Juniansyah hingga Nurul Akmal Ikut Ambil Bagian
Kini, publik menunggu apakah Maung Bandung mampu segera bangkit dari keterpurukan dan kembali menunjukkan taji sebagai juara bertahan, atau justru terjebak dalam tren negatif di awal musim.