4 Tim Bakal Saling Jegal di Semifinal Pegadaian Liga 2, Berikut Daftarnya
Empat tim bakal saling jegal untuk lolos promosi ke liga satu (Foto Ist).--
Ferry Paulus mengungkapkan bahwa PT LIB telah berkomunikasi dengan PSSI untuk menugaskan wasit berpengalaman dari Liga 1 guna memimpin pertandingan penting di babak semifinal.
BACA JUGA:Pj Bupati Apriyadi Jajal Stadion Mini di Lalan, Main Bareng Kades
Inisiatif ini bukan tanpa alasan, mengingat wasit berlabel Liga 1 telah terlibat dalam pengawasan pertandingan pada pekan terakhir babak 12 besar Liga 2 musim ini.
Termasuk pertandingan antara Malut United dan Deltras FC yang dipimpin oleh wasit Thoriq Alkatiri.
Dengan penugasan wasit-wasit terbaik dari Liga 1, PT LIB berharap dapat meningkatkan integritas dan kualitas pertandingan di babak semif
Ya PT Liga Indonesia Baru (LIB) telah menyiapkan wasit terbaik untuk memimpin laga semifinal Pegadaian Liga 2 2023-2024.
Menurut Direktur Utama LIB Ferry Paulus saat drawing semifinal Liga 2 2023-2024 di Senayan City, Jakarta, Senin 5 Februari 2024.
Dan untuk menjadikan pertandingan yang berkualitas, Ferry Paulus, telah menjalin komunikasi dengan otoritas sepakbola PSSI guna menugaskan pengadil lapangan atau wasit yang ada di Liga 1 memimpin laga di laga semifinal nanti.
Diketahui kepemimpinan wasit berlabel Liga 1 pernah dilakukan. Itu saat laga pekan terakhir babak 12 besar Pegadaian Liga 2 .
Contohnya pada laga lanjutan pekan keenam atau laga terakhir Grup Y babak 12 besar Liga 2 2023-2024 yang mempertemukan Malut United vs Deltras FC.
BACA JUGA:Bangun 5 Jembatan dan Jalan 40 Km, Pj Bupati Apriyadi Gelontorkan Rp 80 Miliar
Duel yang berlangsung di Stadion Madya, Jakarta, itu dipimpin langsung oleh wasit Thoriq Alkatiri.
"Wasit memang kami sudah minta sama PSSI untuk persiapan masuk ke semifinal (Liga 2) ini.
Kemarin di pengujung putaran yang sangat menentukan kita lihat ada wasit Thoriq Alkatiri," ujar Ferry Paulus.