KPU OKI Distribusikan Logistik Pemilu 2024 ke 4 Kecamatan

Armada truk box yang dikerahkan KPU OKI untuk distribusi logistik pemilu ke 4 kecamatan di Kabupaten OKI (Foto Ist).--

HARIANMUBA.BACAKORAN.CO - Pendistribusian logistik pemilu 2024 dari Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) masih dilaksanakan. 

Hari ini, Sabtu 10 Februari 2024, sebanyak 22 armada box mengangkut logistik Pemilu 2024 untuk didistribusikan ke 4 Kecamatan di Kabupaten OKI. 

Ketua KPU Kabupaten OKI, Muhammad Irsan mengatakan, dalam pendistribusian logistik pemilu menggunakan armada truk box yang bekerja sama dengan pihak PT Pos Indonesia.  

"Hari ini ada 22 armada truk box membawa logistik Pemilu didistribusikan ke 4 Kecamatan di Kabupaten OKI. Mulai pagi telah bersiap," ujar Irsan, saat dikonfirmasi, Sabtu 10 Februari 2024.

BACA JUGA:Wow, Harga Sih Pedas Makin Tinggi, Dampak Musim Hujan

BACA JUGA:Luar Biasa! Pertumbuhan Ekonomi Sumsel 5,08% Lampaui Nasional, Tertinggi Kedua di Sumatera

Dia menerangkan, adapun 4 Kecamatan yang didistribusikan logistik pemilu adalah Pangkalan Lampam, Mesuji, SP Padang dan Lempuing Jaya.

"Masing-masing kecamatan dengan jumlah logistik berbeda-beda, sehingga jumlah armada truk yang digunakan juga berbeda," jelasnya. 

Irsan menjelaskan, untuk Kecamatan Pangkalan Lampam dengan jumlah armada truk sebanyak 7 unit. Untuk kecamatan SP Padang dengan jumlah armada truk sebanyak 6 unit. 

Lalu, untuk kecamatan Mesuji dengan jumlah armada truk box sebanyak 5 unit dan untuk Kecamatan Pangkalan Lampam dengan jumlah armada truk box sebanyak 4 unit. Sehingga total armada truk yang diberangkatkan membawa logistik pemilu sebanyak 22 unit.

BACA JUGA:Mulai Sekarang Jangan Lagi 7 Kudapan ini Bersama Teh Hangat 

"Armada truk yang digunakan membawa logistik dengan jumlah berbeda-beda masing-masing kecamatan. Di antaranya untuk Kecamatan Lempuing Jaya dengan jumlah 870 kotak logistik," bebernya.

Kemudian, untuk Kecamatan SP Padang dengan jumlah logistik 660 kotak. Lalu kecamatan Mesuji dengan jumlah logistik 620 kotak dan kecamatan Pangkalan Lampam dengan jumlah 410 kotak logistik. 

"Dalam pendistribusian logistik pemilu ini telah dimulai Selasa 6 Februari 2024 kemarin dan dijadwalkan selesai Minggu 11 Februari 2024 besok," tambahnya. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan