Akses Jalan Menuju Desa Tanjung Agung Barat, Dikeluhkan Warga

RUSAK, Akses Jalan Menuju Desa Tanjung Agung Barat Kecamatan Lais Alami Kerusakan (Foto Paidol).--

Akses Jalan Rusak Parah

LAIS, HARIANMUBA.BACAKORAN.CO – Kondisi akses jalan menuju Desa Tanjung Agung Barat (TAB) Kecamatan Lais dikeluhkan oleh pengendara. 

Itu disebabkan karena saat memasuki musim hujan menjadi becek serta licin.

Salah satu warga Desa TAB, Adit, mengatakan memang kondisi jalan menuju desanya sangat memperihatikan bagi pengendara terutama pengemudi roda dua. 

“Sangat memperihatikan bagi pengendara roda dua,”katanya

BACA JUGA:Jalintim Palembang – Jambi Tersendat, Ternyata Ini Penyebabnya

BACA JUGA:Loh Kok Bimbang? Dewi Perssik Dilamar Pilot!

Masih katanya, kondisi memperihatikan disebabkan karena jalan becek serta licin saat memasuki musim hujan terjadi saat ini. 

Bahkan, bisa menjadi ancamam bagi pengendara sepeda motor.

“Bisa menjadi ancaman bagi pengendara roda dua karena bisa menyebabkan terjebak kondisi jalan licin dan becek. Bahkan, bisa membuat pengendara alami kecelakaan,”jelasnya

Lebih lanjut dirinya menjelaskan kondisi jalan becek dan licin karena memang kondisi jalan menuju desanya banyak berlubang dan rusak. 

“Kondisi memang banyak titik jalan yang rusak,”ucapnya

Ia hanya mengharapkan agar kondisi jalan segera dilakukan perbaikan demi kelancaran aktifitas warga. 

“Semoga segera dilakukan perbaikan,”harapnya

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan