Pengendara Sepeda Motor Meninggal Dunia, Usai Tabrak Truk Trailer di Seberang Pintu Tol Keramasan Kertapati
Evakuasi, Petugas Satlantas melakukan evakuasi sepeda motor yang terlibat lakalantas (foto ist).--
Kedua korban yakni Irsan (23) dan Akbar (19) mengalami kecelakaan saat melintas di Jalan Angkatan 45, Palembang pada Sabtu 1 Juni 2024 dini hari sekitar pukul 03.30 WIB.
Saat kejadian, kedua korban bersama rombongannya yang lain ingin menuju salah satu temannya untuk makan bersama mengendarai sepeda motor.
BACA JUGA:Akses Jalan Menuju Kantor Kecamatan Keluang Alami Kerusakan
BACA JUGA:JCH Kabupaten OKI Selesai Jalani Tawaf Qudum dengan Penuh Semangat
Informasi yang diperoleh, korban Irsan dan Akbar yang berboncengan sepeda motor mengalami kecelakaan di lokasi kejadian.
Pada saat rekan-rekannya sudah tiba di rumah temannya, kedua korban Irsan dan Akbar tidak kunjung datang.
Bahkan menurut teman-temannyanya memang sebelumnya kedua korban sudah tidak terlihat dalam konvoi.
"Teman-temannya mengira kedua korban tertinggal rombongan di belakang," ujar salah satu kerabat korban.
Tak menunggu lama, teman-teman korban langsung menghubungi telepon dan WhatsApp namun tak ada respon.
Akhirnya teman-teman korban langsung pergi menelusuri jalan hingga menemui keduanya tergeletak bersimbah darah di lokasi kejadian.
Korban Irsan ditemukan meninggal dunia di lokasi kejadian sedangkan korban Akbar sempat dilarikan ke RS Siti Khodijah. Dan setelah menjalani perawatan korban Akbar juga meninggal dunia pada Sabtu pagi.
Kasat Lantas Polrestabes Palembang melalui Kanit Gakkum Iptu AR Sikakum membenarkan kejadian kecelakaan tersebut.
"Benar, untuk penyebab kecelakaan saat ini masih dalam proses penyelidikan kita," ujarnya singkat.
Kejadian serupa, seorang pengendara sepeda motor tewas terlindas truk tangki saat melintas di Jalan MP Mangkunegara, Kenten Palembang, Senin 20 Mei 2024 siang.
Pengendara sepeda motor yang tewas dilindas kendaraan jenis truk tangki itu diketahui seorang pria. Korban seketika tewas di lokasi kejadian usai disambar truk tangki dari arah yang bersamaan.