Benarkah? Bayi Minum Kopi Bisa Mencegah Step, Ini Penjelasannya

Ilustrasi Kopi (foto ist),---

 

HARIANMUBA.BACAKORAN.CO – Selama ini banyak para orang tua masih percaya dengan kandungan kopi jika diminumkan pada anak terutama usia bayi bisa mencegaj step.

 

Benarkan demikian? Mari kita Simak penjelasan beberapa ahli Kesehatan mengenai kandungan kopi, apakah baik untuk anak.

 

Pemberian kopi pada bayi untuk mengurangi kejang atau step pada anak ternyata masih beredar di masyarakat.

 

Spesialis anak dari RS Pondok Indah - Pondok Indah, Jakarta Selatan, dr Hindra Irawan Satari mengatakan informasi kopi dapat mencegah step pada anak atau balita, tidak benar.

BACA JUGA:Arutmin Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis untuk Ibu Hamil

 

Bahkan kopi tidak memiliki manfaat dan berbahaya jika diberikan ke anak atau balita.

 

"Kopi itu mengandung kafein yang memiliki efek memacu sistem simpatis persyarafan pada orang dewasa, sehingga bisa terjaga, nggak ngantuk, jadi aktif. Jadi kafein itu nggak dianjurkan untuk bayi, karena akan membuatnya tetap terjaga," ujar dr Hinky

 

Lebih jauh ia menjelaskan, step atau kejang terjadi karena adanya lonjakan elektron di ujung syaraf pusat.

BACA JUGA:Berikut 8 Manfaat Pisang Ambon untuk Kesehatan!

Sementara kopi yang notabene diminum untuk masuk ke tubuh, memberikan efek ke saraf simpatis yang memacu jantung.

 

"Step itu terjadi di susunan saraf pusat, kopi itu diminum dan efeknya ke jantung bukan ke pengatur kejang. Kejang itu terjadi karena lonjakan elektron di ujung syaraf pusat," imbuh dr Hinky.

 

"Jadi nggak masuk akal, nggak ada hubungannya itu," tambahnya.

 

Ditegaskan oleh dr Hinky, makanan utama pada bayi berusia dibawah 2 tahun adalah ASI eksklusif dan makanan pendamping ASI (MPASI).

BACA JUGA:Jengkol Bukan Sekedar Bau, Ini 5 Manfaatnya untuk Kesehatan

 

Jika anak mengalami step atau kejang demam, segera dibawa ke fasilitas kesehatan terdekat.

 

"Jadi yang paling nalar itu, bayi dikasih makan air susu ibu (ASI) karena ususnya sedemikian halus, memerlukan makanan yang bisa segera diserap tubuh. ASI itu memberikan energi untuk penambah berat badan. Jadi nutrisi yang paling cocok untuk bayi, ya ASI," pesannya. (*)

Tag
Share