Ambil Alat Pancing, Eh Malah Teseret Arus Sungai Lematang, Hingga Kini Belum Ditemukan

PENCARIAN, Tim SAR Melakukan Pencarian Terhadap Pemuda yang tenggelam (Foto Ist).--

Pria bernama Muhammad Taufik (39) itu diduga tewas akibat kesetrum alat pancingnya sendiri saat tengah mencari ikan di persawahan lokasi kejadian.

Kapolsek Kertapati Iptu Angga Kurniawan membenarkan adanya penemuan mayat di lokasi persawahan tersebut.

BACA JUGA:Ini Dia Sosok Hakim yang Membebaskan Pegi Setiawan, Ternyata Orangnya?

BACA JUGA:Blusukan ke Lapangan, Sekda Muba Cek Perbaikan Antar Desa Teluk Kijing Muba

"Ya, tadi kita mendapatkan informasi bahwa ada seorang yang tengah mencari ikan diduga tewas tersetrum alat pancing listriknya sendiri. Korban sudah dievakuasi dan diserahkan ke pihak keluarga untuk proses pemakaman," terangnya.

Disampaikannya, korban yang tercatat tinggal di Jalan KH M Said, Kelurahan Karya Jaya, Kecamatan Kertapati Palembang itu sebelum ditemukan meninggal dunia, pada hari Senin 8 Juli 2024 sekira pukul 15.00 WIB berangkat dari rumah hendak mencari ikan di sawah.

"Menurut keterangan saksi atas nama Acing (60), ayah korban, anaknya itu izin dari rumah hendak mencari ikan di sawah namun hingga sampai malam hari korban tak kunjung pulang ke rumah sehingga keluarga dibantu warga sekitar memutuskan untuk melakukan pencarian," katanya.

"Di pagi hari ini ternyata korban ditemukan oleh seorang saksi atas nama Dudi Iskandar (49), dalam keadaan sudah meninggal dunia di persawahan lokasi korban mencari ikan," tambahnya. (*) 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan