Masih Bandel, Petugas Kempesin Ban Pengendara yang Parkir Sembarangan di Jalan POM IX
Gembosin, Petugas Dishub Palembang Gembosin Pengendara yang parkir sembarangan (foto ist).--
HARIANMUBA.BACAKORAN.CO - Meskipun hampir setiap harinya terus dilakukan penindakan oleh petugas Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Palembang, tetap saja masih banyak pengendara roda dua yang ngeyel memarkirkan sepeda motornya sembarangan tempat di sepanjang Jalan POM IX, Kampus Palembang.
Hal itu terbukti masih banyaknya kendaraan roda dua digembosi oleh petugas karena kedapatan parkir sembarangan di badan maupun bahu Jalan POM IX Palembang, Selasa pagi 23 Juli 2024.
Setidaknya ada puluhan kendaraan baik mobil maupun sepeda motor yang digembosi petugas karena keberadaan kendaraan yang parkir menyalahi aturan itu bisa berdampak akan kemacetan di wilayah tersebut.
Di lokasi, setibanya di Jalan POM IX tanpa ingin tahu siapa pemiliknya, begitu melihat ada mobil ataupun motor yang parkir sembarangan petugas Dishub yang tengah berpatroli turun dari kendaraannya langsung menggembosi kendaraan melanggar aturan parkir tersebut.
BACA JUGA:Cegah Polio, Pemkab OKI Lakukan Imunisasi
BACA JUGA:Jelang Persiapan HUT RI Ke-79, Paskibraka Tingkat Kecamatan Lempuing OKI Mulai Berlatih
Kabid Dalops Dinas Perhubungan Kota Palembang, AK Juliansya membenarkan adanya kegiatan penertiban kendaraan yang parkir sembarangan di badan-badan jalan wilayah hukum Kota Palembang itu.
"Apa yang dilakukan personel Seksi Patroli dan Pengawasan Bidang Wasdalops Dishub Palembang itu bertujuan sebagai upaya memberikan efek jera agar pemilik kendaraan tidak lagi parkir di bahu jalan. Sebab area itu kerap terjadi kemacetan," katanya.
Firmansyah (30) salah seorang pemilik motor yang digembosi oleh petugas dishub mengaku mengetahui ban kendaraannya digembosi, ia pun terpaksa mendorong motornya hingga satu kilometer lebih untuk mencari tempat jasa tambah angin.
"Jauh saya dorong motor, cari tambah angin, untungnya ada setelah isi angin saya mau langsung pergi saja dan tak mau lagi parkir di sana," ujarnya.
BACA JUGA:Dinas PUPR Palembang Berikan Pelatihan Sertifikasi Tenaga Terampil Konstruksi
BACA JUGA:Keren, Sekolah Dasar Diujung Muba Terpilih Local Hero PHE Jambi Merang
Petugas Dishub Kota Palembang "ditantang" warganet untuk menindak kendaraan yang parkir sembarangan di sepanjang Jalan Merdeka.
Baik di depan Kantor Dinas Kesehatan ataupun di depan Kantor Wali Kota Palembang.