9.029 Mahasiswa Baru Unsri Tahun Akademik 2024/2025, Ikuti PKKMB

Rektor Unsri, Prof Taufiq Marwa menyematkan tanda peserta PKKMB (foto ist).--

HARIANMUBA.BACAKORAN.CO - Sedikitnya 9.029 mahasiswa baru Universitas Sriwijaya (Unsri) tahun akademik 2024/2025, mengikuti Pengenalan Kehidupan Kampus mahasiswa baru (PKKBM).  

Kegiatan PKKBM Unsri tahun akademik 2024/2025 ini, dipusatkan di Auditorium Unsri Kampus Indralaya Kabupaten Ogan Ilir, pada Selasa, 6 Agustus 2024.

Kegiatan PKKBM Unsri tahun akademik 2024/2025 ini, dibuka secara langsung oleh Rektor Unsri, Prof Taufiq Marwa. Serta dihadiri Penjabat Gubernur Sumatera Selatan, Elen Setiadi. 

Di hadapan mahasiswa baru Unsri tahun akademik 2024/2025, Rektor Unsri mengatakan, bahwa terdapat 16 mahasiswa baru yang berasal dari Malaysia untuk menempuh pendidikan di Unsri. 

BACA JUGA:Ternyata Hasil Laboratorium Permen Semprot yang Dijual ke Anak-anak Kadarluwasa

BACA JUGA:Pj Wali Kota Palembang Darmenta Gelar Silatuhrahmi dengan Pekerja Harian Lepas PUPR

"16 mahasiswa ini berasal dari Universitas Teknologi Malaysia (UTM), yang akan menempuh pendidikan selama satu semester di Unsri," ungkapnya. 

Ke-16 mahasiswa baru asal UTM ini, merupakan mahasiswa yang mengikuti mobility program atau mobility student. Sebagian besar merupakan mahasiswa jurusan teknik dan Fasilkom.

"Setelah ini, mahasiswa Unsri juga akan kita kirim ke Malaysia untuk mengikuti perkuliahan disana," ujarnya. 

Menurut Rektor Unsri, dari program pertukaran mahasiswa ini, mahasiswa Unsri akan melihat cara perkuliahan di UTM. Apabila manfaat yang dirasakan sangat besar, pihak Unsri akan meningkatkan kerjasama. 

BACA JUGA:Kasus Hilangkan Nyawa Terhadap Preman Kebal di Kertapati Palembang, 2 Terdakwa Ini Dituntut Pidana Mati

BACA JUGA:Malam Hari, Suasana di Sanga Desa Dihiasi dengan Lampu Penjor, Semarak Sambut HUT RI Ke-79

"Mungkin akan kita tingkatkan kerjasama dalam bentuk double degree, dan bentuk kerjasama lainnya," lanjutnya. 

Ditambahkan Rektor Unsri, pertukaran mahasiswa Unsri dengan UTM ini, merupakan yang pertama kalinya dilakukan. Ini merupakan program internasionalisasi dari Unsri. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan