Wow! Realme Note 60 Hadir dengan Desain Kokoh, Kamera yang Mengesankan, Harga Sejutaan!

Realme Note 60 hadir mengusung desain kokoh dengan rangka metal dan perlindungan IP64. Foto: dok/ist--

HARIANMUBA.BACAKORAN.CO – Wow! Belum ada setahun, bahkan hanya berselang enam bulan, Realme Note 50 yang dirilis pada Februari lalu sudah memiliki penerusnya. Realme Note 60 resmi meluncur di Tanah Air pada tanggal 28 Agustus 2024.

Inovasi baru di kelas harga sejutaan! Realme Note 60 hadir mengusung desain kokoh dengan rangka metal dan perlindungan IP64. Nikmati ketahanan ekstra tanpa menguras kantong.

Realme Note 60 kini hadir dengan peningkatan performa. Meski masih mengandalkan chipset Unisoc T612, kapasitas RAM-nya kini mencapai 8GB dan penyimpanan internalnya hingga 256GB.

Dilengkapi panel IPS 6,74 inci beresolusi HD+, Realme Note 60 memberikan tampilan yang luas dan nyaman. Refresh rate 90Hz, kecerahan 560 nits, dan touch sampling rate 180Hz menjadikan layar ini sangat responsive.

BACA JUGA:Gaya Hidup Sehat Penderita Diabetes: Panduan Lengkap untuk Mengontrol Gula Darah

BACA JUGA:Tren Warna Fashion September 2024: Panduan Lengkap untuk Tampil Stylish

Upgrade kamera yang mengesankan! Realme Note 60 membawa kamera belakang utama 32MP yang jauh lebih mumpuni dibandingkan generasi sebelumnya. Dengan resolusi yang lebih tinggi, hasil foto kamu akan terlihat lebih profesional. Kamera bonus dan kamera selfie 5MP, fitur fotografi yang semakin lengkap.

Realme Note 60 tetap mengandalkan baterai 5000mAh untuk daya tahan yang optimal. Meskipun pengisian daya 10W, perangkat ini tetap handal dalam penggunaan sehari-hari. Dilengkapi sensor sidik jari untuk akses cepat dan aman, Realme Note 60 hadir dengan desain yang stylish dalam pilihan warna hitam dan biru yang memukau.

Realme Note 60 resmi diluncurkan di Indonesia pada 28 Agustus 2024. Jangan lewatkan kesempatan untuk memiliki smartphone terbaru dari Realme!(*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan