Kualitas Udara Membaik, Pelajar Kembali Masuk Sekolah Normal
Siswa sekolah SMP Negeri 1 Kayuagung, mengikuti pembelajaran di kelas. -Niskiah/Sumeks.co---
Sebelumnya, pemerintah Kabupaten OKI melalui Dinas Pendidikan selain jadwal masuk sekolah pukul 09.00 WIB karena kabut asap juga mewajibkan para pelajar mengenakan masker.
Kepala Disdik, M Refly mengatakan, pihaknya juga mewajibkan para pelajar untuk menggunakan masker pergi ke sekolah. Ini dilakukan mengurangi dampak asap terhadap kesehatan pada anak-anak termasuk para guru.
BACA JUGA:4 Permata dalam Diri Manusia dan yang Membinasakannya
"Kita juga tetap mewajibkan para pelajar dan guru agar menggunakan masker setiap pergi ke sekolah," tegas Refly.
Dikatakannya, kebijakan ini diambil untuk mengantisipasi dampak buruk akibat kabut asap dari karhutla. Yaitu jangan sampai anak-anak dan guru terserang atau terjangkit Ispa.
Sambungnya, jadi perpanjangan kebijakan ini agar sekolah-sekolah melakukan penyesuaian jadwal kegiatan belajar mengajar bagi siswa tingkat SD dan SMP.
"Lalu untuk siswa tingkat TK/Paud kegiatan belajar dilakukan secara mandiri di rumah masing-masing. Jadi tidak datang ke sekolah," ujarnya.
Lalu untuk jam istirahat ditiadakan termasuk kegiatan di luar kelas. Ini bertujuan terhindar dari kabut asap. (*)