HARIANMUBA.BACAKORAN.CO - Lobang di Jembatan Lama Sungai Lilin Makin Parah, Kerap Sebabkan Antrian Kendaraan.
Belum adanya tanda-tanda perbaikan membuat keberadaan lobang di jembatan lama Sungai Lilin kondisinya makin parah.
Pantauan harianmuba.com dilapangan hampir disetiap sambungan lantai jembatan sudah terdapat lobang dengan kondisi cukup lebar.
Kondisi ini pun kerap kali menimbulkan antrian cukup panjang karena kendaraan khususnya angkutan akan mengurangi kecepatan untuk melintasi lobang ini.
BACA JUGA:Dorong Petani untuk Terus Berproduksi, PJ Bupati Ajak Panen Cabai
BACA JUGA:Cegah Kerugian Konsumen, Dinasperindag OKI Lakukan Tera Ulang Timbangan Pedagang
"Sudah semakin banyak lobang nya mas, bahkan sepanjang lantai jembatan ada beberapa titik," jelas Heri salah satu warga sekitar.
Heri mengungkapkan dengan keberadaan lobang tersebut membuat kendaraan yang melintas harus hati-hati dan mengurangi kecepatan.
"Ini berdampak dengan terhambatnya kendaraan lain sehingga tidak jarang muncul antrian," terangnya.
Iwan salah satu pengendara berharap agar pihak terkait segera melakukan perbaikan terhadap lobang tersebut.
"Selain menganggu arus lalu lintas lobang ini juga sangat berbahaya bagi pengendara roda 2, mudah-mudahan saja segera mendapat penanganan," tutupnya. (*)