PALEMBANG, HARIANMUBA.BACAKORAN.CO - Pj Walikota Palembang, H Ratu Dewa menuai pujian dari ratusan masyarakat, lantaran menunjukan toleransi dan kekompakan antar agama di Kota Palembang.
Bakti Sosial (Baksos) dan pengobatan gratis yang digelar Persekutuan Gereja Indonesia (PGI), dalam rangka HUT Ke-74 dihadiri orang nomor satu di Kota Palembang Palembang, H Ratu Dewa.
Kegiatan baksos dan pengobatan gratis diikuti ratusan warga, di Halaman GBI MPI Karya Baru, Kecamatan Alang- Alang Lebar, Sabtu, 25 Mei 2024.
Ketua GBI Provinsi Sumsel, Pendeta Oloan Nainggolan STh didampingi Sekretaris Umum PGI Pendeta Tuberto M Sihombing, mengapresiasi atas kehadiran Ratu Dewa.
BACA JUGA:Kakek-kakek di Prabumulih Tewas Terserempet Kereta Api Saat Menyebrangi Rel!
BACA JUGA:Penjualan Hewan Kurban Jenis Kambing di Muba Alami Peningkatan, Pedagang Untung Besar
Menurutnya, kehadiran Ratu Dewa dalam acara ini juga menunjukan toleransi dan kekompakan antar agama di Kota Palembang Palembang.
"Luar biasa, saya kira cocok bapak Pj Walikota Ratu Dewa ini sebagai bapak toleransi beragama," ujarnya.
Pendeta Oloan Nainggolan mengungkapkan, suksesnya acara ini turut didukung oleh para tenaga kesehatan serta para relawan.
Sementara itu, Pj Walikota Ratu Dewa mengatakan, sangat mendukung kegiatan baksos dan pengobatan gratis yang digelar oleh PGI.
BACA JUGA:Maraknya Kios Pedagang Dibongkar Maling Membuat Pedagang di Sekayu Resah
BACA JUGA:Pj Bupati Sandi Fahlepi, Harapkan LTKL Beri Masukan Tuntaskan Ilegal Driling di Muba
"Atas nama Pemerintah Kota Palembang Palembang kami ucapkan HUT PGI ke-74," kata Ratu Dewa.
Ratu Dewa turut menyampaikan ungkapan terimakasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam merealisasikan program tersebut.
"Termasuk, para tenaga medis dan sukarelawan yang telah bekerja keras untuk suksesnya acara kita hari ini," ujar Ratu Dewa.